Suara.com - Pacar gelandang Timnas Inggris, Jack Grealish yakni Sasha Attwood dilaporkan menyusul kekasihnya ke Qatar untuk memberi dukungan selama Piala Dunia 2022.
Kabar tersebut diberitakan Daily Star pada Senin (21/11/2022). Sasha Attwood bertolak ke Qatar bersama pasangan pemain timnas Inggris lain dari bandara Manchester.
Sasha terlihat berada di bandara Manchester dengan Istri kiper Jordan Pickford (Megan), Istri Kyle Walker (Annie), istri bek Harry Maguire (Fern) dan istri Kieran Trippier (Charlotte).
Mereka dilaporan saling berpelukan dan mengobrol sambil menunggu dalam antrean dengan penumpang lain sebelum menaiki pesawat untuk bertolak ke Qatar.
Sontak, kehadiran Sasha Attwood jadi sorotan mengingat dirinya belum resmi dinikahi Jack Grealish. Artinya, dia tak bisa menginap di satu kamar hotel dengan sang kekasih.
Sebagai informasi, Qatar memiliki aturan yang ketat termasuk selama Piala Dunia 2022. Salah satunya adalah larangan seks bebas atau kumpul kebo.
Bagi orang yang melanggar aturan itu, maka bisa dihukum penjara 7 tahun.
"Kecuali Anda datang ke sini sebagai suami-istri, itu tidak masalah. Tapi kalau mau seks bebas, jangan di sini karena Anda bisa mendekam di penjara," ujar seorang polisi saat diwawancara awak media Daily Star.
Meski demikian, Sasha Attwood dan Jack Grealish bisa sedikit lega lantaran para WAGs (istri dan pacar) pemain Timnas Inggris disebut tidak menginap di hotel.
Baca Juga: 6 Fakta Menarik Jelang Senegal vs Belanda: De Oranje Lagi On Fire, Juara Afrika Ompong
Pasangan pemain The Three Lions itu sebagaimana laporan Daily Star, bakal menyewa kapal pesiar mewah bernama MSC World Europe seharga Rp18 triliun selama berada di Qatar.
Di MSC World Europe, mereka akan mendapat fasilitas super mewah. Ada salon kecantikan, butik, pusat perbelanjaan hingga bar yang menyediakan bir sendiri.
Meski mendapat fasilitas mewah, WAGs Timnas Inggris dipastikan tidak akan bisa berada satu lingkungan dengan pasangannya.
Pelatih Gareth Southgate telah mengonfirmasi bahwa The Three Lions akan menginap di Hotel Souq Al Wakra yang memiliki protokol kesehatan begitu ketat.
Berita Terkait
-
Cristiano Ronaldo Dikabarkan Mau Gantikan Sementara Karim Benzema Sampai Sembuh di Real Madrid
-
Cara Unik Southgate Pompa Semangat Timnas Inggris: Minta Pemain Lihat Prestasi Jerman di Wikipedia
-
Presiden Biden Telepon Timnas Amerika Serikat Jelang Kontra Wales: Saya Tau Kalian Tidak Diunggulkan
-
Jadi Sorotan, Media Inggris Tak Siarkan Pembukaan Piala Dunia 2022 yang Diawali Lantunan Ayat Suci Al Quran
-
Profil Bryan Mbeumo, Striker Timnas Prancis Junior yang Kini Bela Kamerun di Piala Dunia 2022
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
Layvin Kurzawa ke Persib Disorot FIFA, Misi Besar Maung Bandung Kejar Gelar Tertinggi
-
Dear Pemain Lokal, John Herdman Nonton Super League Nih
-
John Herdman Menangi Hati Fans Timnas Indonesia dengan Hapus Jejak 'Malas' Era Patrick Kluivert
-
Jordi Amat Bongkar Rahasia Komunikasi John Herdman yang Bikin Pemain Timnas Indonesia Merasa Nyaman
-
Maaf Tottenham, Liverpool Batal Lepas Andy Robertson
-
Persijap Jepara Cuci Gudang, Pemain-pemain dari Liga India Didatangkan!
-
Justin Hubner Bikin Assist Bantu Fortuna Sittard Comeback, Pelatih Beri Pujian
-
Ogah Komentari Kualitas Liga, John Herdman Ungkap Misi Khusus Pantau Talenta Super League
-
Berguinho Cetak Gol Perdana di Persib, Ini Respon Bojan Hodak
-
Michael Carrick Ungkap Pahlawan Kemenangan MU Matheus Cunha Kecewa Gara-gara Ini