Suara.com - Winger lincah Timnas Indonesia, Saddil Ramdani mengisyaratkan bakal bertahan di klub Malaysia, Sabah FC sekaligus menolak tawaran dari klub Eropa, tepatnya dari Liga Austria.
Hal itu disampaikan Saddil Ramdani usai membantu Timnas Indonesia mengalahkan Brunei Darussalam dalam laga kedua Grup A Piala AFF 2022, Senin (27/12/2022).
Dalam pertandingan di KLFA Stadium, Kuala Lumpur, Malaysia itu, Saddil Ramdani mencatatkan satu assist untuk gol kedua Indonesia yang dicetak Dendi Sulistyawan.
"Untuk saat ini adalah mungkin bahwa saya akan terus tinggal di Sabah FC untuk musim depan," ujar Saddil Ramdani dikutip dari Harimau Malaya, Selasa (27/12/2022).
Meski mengakui bahwa ketertarikan dari klub Eropa tetap ada, Saddil mengisyaratkan cenderung ingin bertahan di Sabah FC karena perlakuan baik pelatih hingga presiden klub kepadanya.
"Karena apa pun yang terjadi, saya selalu menerima dukungan dari pelatih kepala, Ong Kim Swee," jelas Saddil Ramdani.
"Selain itu, saya juga menerima dukungan dari Presiden (Bung Mokhtar), Firdaus (CEO), Marzuki (manajer) dan pemain lain untuk tinggal," jelasnya.
Lebih jauh, Saddil mengatakan dia ingin fokus pada turnamen Piala AFF terlebih dahulu sebelum menyelesaikan masalah ini.
Sementara itu, dia mengatakan dia tidak ingin terlalu banyak memikirkan persiapan melawan Thailand dan hanya akan mengikuti apa yang diperintahkan oleh pelatih kepala, Shin Tae-yong.
Baca Juga: Pecah Telur di Piala AFF 2022 Bersama Timnas Indonesia, Ilija Spasojevic Bersyukur
"Setiap pemain yang ditugaskan oleh pelatih akan memberikan yang terbaik, kami berharap dapat melakukan kinerja yang baik melawan Thailand nanti," jelas Saddil Ramdani.
"Kami harus bermain lebih rumit dan juga lebih percaya diri dalam game berikutnya. "
Sebelumnya, kabar klub Austria meminati jasa Saddil Ramdani kali pertama diungkapkan legenda sepak bola Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto yang merupakan mantan juru formasi Sabah FC.
Kurniawan membeberkan kalau klub Austria berminat dengan jasa Saddil. Namun, gajinya tidak akan sebesar yang diterima eks Persela Lamongan itu di Sabah FC.
"Jadi mungkin secara nominal (gaji Saddil Ramdani) akan turun daripada saat main di Sabah FC,” kata Kurniawan Dwi Yulianto kepada awak media di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Selasa, 15 November lalu.
Meski bakal menerima gaji lebih kecil, Kurniawan menjelaskan bahwa klub yang meminati Saddil Ramdani ini tengah berada di papan antara posisi 1-2 dalam klasemen liga sepak bola kasta kedua Austria.
Berita Terkait
-
Pelatih Malaysia: Kami Cari 3 Poin untuk ke Semifinal dan Jadi Juara Grup
-
Pecah Telur di Piala AFF 2022 Bersama Timnas Indonesia, Ilija Spasojevic Bersyukur
-
Piala AFF 2022, Mesin Gol Harimau Malaya: Kami Datang untuk Kalahkan Vietnam, Tak Mau Dipermalukan
-
Park Hang Seo: Timnas Malaysia Skuad Terbaik, Tapi Kami Harus Menang
-
Media Thailand Soroti Penjualan Tiket Indonesia vs Thailand
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
Terkini
-
Siapa Leo Wallin Wennerholm? Bek Tengah Keturunan Indonesia yang Rajin Cetak Gol dan Assist
-
Siapa Cino Cloos? Kiper Keturunan Cirebon di Ajax Amsterdam, 'Senior' Maarten Paes
-
Cerita Adik Pemain Persib Dion Markx, Xavier Markx Jadi Kapten di Tim Vitesse Arnhem
-
Pertaruhan Nasib Mikel Arteta di Arsenal, Raih Gelar Liga Inggris atau Dipecat
-
Satu Nama Berpengalaman Eropa Menguat Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Hasil Persis Solo vs Persib Bandung: Gol Tunggal Andrew Jung Menangkan Pangeran Biru
-
Bukan Cuma Piala Dunia, John Herdman Tantang Skuad Garuda Pecahkan Rekor Lawan Tim Eropa
-
Ajax Amsterdam Segera Resmikan Maarten Paes, Dean James Batal Direkrut
-
John Herdman Hapus Debat Lokal vs Diaspora: Kita Melawan Musuh, Bukan Diri Sendiri
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China