Suara.com - Timnas Indonesia yang diasuh Shin Tae-yong rupanya harus waspada dengan Timnas Vietnam. Rupanya Timnas Vietnam punya keyakinan kuat akan menang di leg pertama semifinal Piala AFF 2022.
Bahkan bek Vietnam, Doan Van Hau memberikan semacam ancaman ingin memperoleh kemenangan dalam laga itu.
“Saya pikir, saya harus fokus pada pertandingan selanjutnya di lapangan Indonesia,” ungkap Doan Van Hau, dilansir dari The Thao 247, dikutip dari Bolatimes.
“Saya ingin Vietnam mendapatkan hasil yang bagus di leg I, sebelum kembali ke Stadion My Dinh untuk memainkan leg kedua," pungkasnya.
Timnas Vietnam akan menjadi lawan Indonesia pada babak semifinal Piala AFF 2022 setelah memastikan diri memuncaki Grup B usai mengalahkan Myanmar dengan skor 3-0 di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa malam.
Pada pertandingan ini Vietnam mengamankan tiga poin berkat gol bunuh diri Kyaw Zin Lwin serta gol dari Nguyen Tien Linh dan Chau Ngoc Quang, demikian catatan AFF.
Kemenangan tersebut mengukuhkan posisi Vietnam di puncak klasemen akhir Grup B dengan torehan 10 poin dari empat pertandingan, sedangkan posisi kedua dihuni oleh Malaysia yang mengumpulkan 9 poin dari empat laga.
Selanjutnya Vietnam akan melakoni leg pertama semifinal Piala AFF 2022 dengan bertandang ke markas Indonesia di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta pada Jumat (6/1) mendatang.
Setelah melakoni leg pertama, Vietnam akan menjamu timnas Indonesia di leg kedua di Stadion My Dinh, Hanoi pada Senin (9/1).
Baca Juga: Takut Diserang, Vietnam Minta Perlindungan FIFA, AFF hingga Kedubes Jelang Hadapi Timnas Indonesia
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Bocoran Jersey Prancis Piala Dunia 2026: Logo Ikonik Retro 90-an Bikin Fans Les Bleus Terpikat
-
Persib vs Persija, Jordi Amat Ngebet Jegal Thom Haye dan Eliano Reijnders
-
Ivar Jenner Segera Dicoret FC Utrecht
-
Investasi Bodong Hancurkan Eks MU, dari Gaji Rp900 Juta Per Pekan hingga Bangkrut
-
Kenapa Media Belanda Sebut Ajax Rugi Bajak Jordi Cruyff dari PSSI?
-
Ruben Amorim Isyarat Utak-atik Komposisi Penyerang usai Trisula Mandul Lawan Wolves
-
Harga Tiket Piala Dunia 2025 Super Mahal, Suporter Inggris Bakal Boikot?
-
Bima Sakti: Saya Tidak Pikir Panjang Terima Ini
-
Viktor Gyokeres Dikritik Jamie Carragher Anggap Arsenal Butuh Striker Tajam Demi Juara Liga Inggris
-
Persija Pilih Jalan Ksatria, Fight Sampai Akhir Tanpa Berharap Rival Tersandung di Super League