Suara.com - Berikut deretan pelatih paling sukses di Piala AFF dengan berhasil menjadi juara, seiring berakhirnya gelaran dua tahunan di edisi 2022 ini.
Piala AFF 2022 resmi usai setelah menggelar leg kedua antara Thailand vs Vietnam yang berkesudahan 1-0 untuk kemenangan tuan rumah, Senin (16/1) malam WIB.
Keberhasilan Thailand memenangi leg kedua final dengan 1-0 atas Vietnam pun membuat tim berjuluk Gajah Perang berhasil menjadi kampiun Piala AFF 2022.
Thailand berhasil keluar menjadi juara usai menang agregat 3-2 atas Vietnam. Di leg pertama, tim arahan Alexandre Polking ini berhasil menahan imbang The Golden Stars dengan skor 2-2.
Kemenangan atas Vietnam dengan agregat 3-2 ini pun kemudian membuat Thailand mengesahkan dirinya sebagai yang terbaik di Asia Tenggara.
Tercatat sejak Piala AFF digelar pada 1996 silam, Thailand telah menjadi juara sebanyak tujuh kali, yakni pada edisi 1996, 2000, 2002, 2014, 2016, 2020, dan 2002.
Di sisi lain, keberhasilan menjuarai Piala AFF 2022 menjadi catatan manis bagi Alexandre Polking selaku pelatih. Sebab, ini menjadi gelar keduanya sejak menukangi Thailand.
Sejak dipilih menjadi pelatih pada medio 2020 lalu, pria kelahiran Brasil ini telah menjadi juara sebanyak dua kali dengan catatan Back to Back.
Karenanya, Polking pun masuk dalam buku sejarah Piala AFF dan masuk jajaran pelatih yang sukses menjuarai ajang ini lebih dari sekali.
Baca Juga: Gagal Piala AFF 2022, Shin Tae-yong: Saya Tidak Menghindar
Kira-kira, siapa saja pelatih yang mampu menjuarai Piala AFF lebih dari sekali? Berikut daftarnya.
1. Alexandre Polking (2020 dan 2022)
Alexandre Polking masuk dalam buku sejarah Piala AFF usai membawa Thailand menjuarai ajang ini secara Back to Back pada edisi 2020 dan edisi 2022.
Hebatnya catatan ini dilakukan dalam tempo dua tahun saja, mengingat Piala AFF 2020 digelar pada akhir tahun 2021 lalu imbas pandemi Covid-19.
2. Kiatisuk Senamuang (2014 dan 2016)
Sebelum Alexandre Polking, ada Kiatisuk Senamuang yang berhasil menjuarai Piala AFF sebanyak dua kali bagi Thailand dan secara Back to Back.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
Terkini
-
Prediksi Susunan Pemain Lion City Sailors vs Persib Bandung Malam Ini 26 November 2025
-
Ze Valente Absen Lawan Persija, Pelatih PSIM Yogyakarta Ogah Khawatir
-
Erick Thohir Bicara Proses di Tengah Isu Kuat Giovanni van Bronckhorst Pelatih Timnas Indonesia
-
Rafael Struick Akui Tak Sejalan dengan PSSI Jelang SEA Games 2025
-
Misi Sejarah Eberechi Eze: Gelar Liga Champions Pertama Arsenal Akan Jadi Milik Kami
-
Erick Thohir Bongkar Alasan PSSI Terkesan Lambat Cari Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Thom Haye Waspadai Lion City, Bobotoh Diminta Padati Stadion Bishan
-
Adu CV Giovanni van Bronckhorst dengan Patrick Kluivert, Siapa Lebih Bagus?
-
Bursa Pelatih Timnas Indonesia Memanas, Giovanni Van Bronckhorst Kandidat Kuat Gantikan Kluivert
-
Ambisi Bojan Hodak! Persib Bandung Tak Incar Seri, Yakin Kunci Juara Grup AFC Champions League Two