Suara.com - Pertandingan Madura United vs PSS Sleman akan tersaji di pekan ke-30 BRI Liga 1 yang akan berlangsung di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Sabtu (11/03/2023) pukul 15.00 WIB.
Pertandingan tersebut diprediksi bakal berlangsung sengit mengingat kedua tim sama-sama membidik tiga poin untuk memperbaiki posisi di klasemen.
Madura United saat ini berada di posisi enam klasemen sementara dengan koleksi 45 poin. Tim berjuluk Laskar Sape Kerrab hanya terpaut dua poin dari penghuni 4 dan 5 yaitu Borneo FC dan Bali United yang sama-sama mengantongi 47 poin.
Dengan kata lain, kemenangan di laga ini bisa mendongkrak posisi Madura United ke empat besar.
Sementara itu PSS Sleman yang baru mengumpulkan 28 poin dari 29 pertandingan saat ini masih tertahan di posisi 16. Mereka membutuhkan kemenangan untuk beranjak dari zona merah.
Namun hal itu sepertinya tidak akan mudah bagi tim besutan Seto Nurdiantoro. Pasalnya, tim berjuluk Super Elang Jawa tengah dalam performa buruk. Mereka menelan kekalahan beruntun di enam pertandingan.
"Kondisi PSS berbanding terbalik dengan Madura United. Saat kami masih dililit serangkaian kekalahan, Madura United baru saja memenangi laga di kandang lawan," kata Seto dikutip laman Liga Indonesia Baru, Jumat (10/3/2023).
Madura United sendiri sempat mengalami penurunan performa. Setelah empat laga tanpa kemenangan, mereka berhasil kembali ke jalur kemenangan pekan lalu usai mengalahkan PSIS Semarang.
Di putaran pertama yang berlangsung di Maguwoharjo pada Desember tahun lalu, Madura United berhasil mengalahkan PSS Sleman dengan skor 1-0.
Baca Juga: Klasemen BRI Liga 1 Usai Persis Solo Menang Dramatis atas RANS Nusantara FC
Di pertemuan kali ini, meski baru saja ditinggal pelatih Fabio Lefundes, Madura United optimistis bisa mengamankan tiga poin.
"Kami yakin di laga besok, kami bisa mempersembahkan yang terbaik bagi masyarakat dan suporter Madura United," kata pemain Madura United Hasim Kipuw.
Prediksi Susunan Pemain
Madura United (4-3-3): Rendy Oscario; Alexvan Djin, Hasim Kipuw, Cleberson, Reva Adi; Jaja, Lee Yu-Jun, Zulfiandi; Malik Risaldi, Alberto Goncalves, Esteban Vizcarra.
Pelatih: Rahmad Basuki.
PSS Sleman (4-3-3): Try Hamdani; Bagus Nirwanto, Dedi Gusmawan , Ifan Nanda, Kevin Gomes; Kim Kurniawan, Todd Rivaldo Ferre, Irkham Mila, Haris Tuharea, Yevhen Bockashvili.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tottenham Terdepan dalam Perburuan Conor Gallagher
-
2 Pemain Urus Naturalisasi, Bakal Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia?
-
Cerita Anak John Herdman yang Ternyata Pernah Bikin Gol dan Kalahkan Timnas Indonesia
-
Dipecat Real Madrid, Xabi Alonso Buka Suara: Pergi dengan Kepala Tegak
-
Timnas Indonesia Berpotensi Segrup dengan Malaysia dan Vietnam di Piala AFF 2026
-
Jadwal Laga Timnas Futsal Indonesia Vs Korsel di Piala Asia 2026, Kapan?
-
Satu Hal ini Bakal Langsung Dilakukan John Herdman saat Tangani Timnas Indonesia
-
3 Hal Menarik dari Perkenalan John Herdman di Timnas Indonesia
-
Bayern Munich Makin Menggila, Kompany Diingatkan Jangan Ulangi Kesalahan Pep Guardiola
-
Efek Skandal Naturalisasi Malaysia, Rodrigo Holgano Pertimbangkan Pensiun