Suara.com - Pertandingan kedua FIFA matchday antara Timnas Indonesia vs Burundi di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Selasa (28/3/2023), berakhir imbang 2-2.
Dalam laga itu Indonesia unggul lebih dulu lewat gol Witan Sulaeman, namun Burundi berhasil membalikkan keadaan. Beruntung bagi Indonesia, gol telat Jordi Amat di menit 90+4 membuat skor kembali imbang yang bertahan hingga laga usai.
Jalannya Pertandingan
Pertandingan kedua antara Timnas Indonesia vs Burundi lebih sengit dari sebelumnya. Nampak tim tamu sudah mulai bisa membaca gaya permainan skuad Garuda.
Meski Shin Tae-yong melakukan perubahan formasi di laga ini, Burundi mampu membaca permainan dan menekan pertahanan Timnas Indonesia di babak pertama.
Namun demikian, para pemain Burundi masih kesulitan menembus jantung pertahanan skuad Garuda.
Mengandalkan kecepatan dari sisi sayap, tim Merah Putih sesekali menebar ancaman ke gawang lawan. Meski belum mampu mencipta peluang yang membahayakan.
Di akhir-akhir babak pertama, Burundi lebih banyak menekan pertahanan Timnas Indonesia. Para pemain Garuda dibuat kesulitan.
Akan tetapi hingga turun minum tidak ada gol tercipta. Kedua tim masih sama kuat dan papan skor tetap 0-0.
Baca Juga: Timnas Indonesia Bisa Naik ke Ranking 148 FIFA Andai Kembali Kalahkan Burundi, Begini Hitungannya
Lima menit bola bergulir di babak kedua, Burundi nyaris mengubah papan skor. Lewat set piece, umpan silang diarahkan Shassiri ke jantung pertahanan Indonesia.
Bola disambut rekannya yang langsung menanduk bola ke sisi kanan gawang. Beruntung bagi Indonesia, si kulit bundar masih mampu diantisipasi Syahrul Tisna.
Masuknya Asnawi Mangkualam menggantikan Pratama Arhan membawa perubahan bagi serangan Timnas Indonesia. Berkat perannya di sisi kanan, skuad Garuda berhasil memecah kebuntuan di menit 61.
Asnawi yang bergerak di sisi kanan, melepaskan umpan kepada Dendy yang kemudian memberikan umpan silang ke depan gawang Burundi yang langsung disambar Witan Sulaeman. Indonesia memimpin 0-1.
Namun keunggulan Indonesia tidak berlangsung lama. Burundi berhasil menyeimbangkan papan skor menjadi 1-1 di menit 79 lewat gol Saido Berahino.
Di sisa waktu pertandingan, jual beli serangan antarkedua kubu makin sengit. Indonesia mendapat peluang di menit 86, namun umpan dari Witan kepada Ricky Kambuaya disambar kiper lawan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Tiba di Indonesia Bersama Sang Istri, John Herdman Dipanggil Petinggi FA, Ada Apa?
-
Hampir 300 Tim Ramaikan Liga TopSkor Greater Jakarta 2026, Pembinaan Usia Muda Makin Bergairah
-
Antoine Semenyo Langsung On Fire, Guardiola Dapat Potongan Puzzle yang Hilang
-
6 Rantis Kawal Skuat Persija Jakarta Tiba di Markas Persib Bandung
-
Sesaat Lagi Kick Off! Ini Lokasi Nobar Persib vs Persija di Jakarta dan Bandung
-
Terungkap! John Herdman Hampir Latih Eks Klub Wayne Rooney
-
Senyum-senyum Perih Ruben Amorim Saat Tiba di Kampung Halaman Usai Dipecat MU
-
Fabio Grosso Bongkar Penyebab Jay Idzes Cs Dipermalukan AS Roma di Olimpico
-
Rapor Jay Idzes Usai Sassuolo Dipecundangi AS Roma di Stadion Olimpico
-
Profil Klub Macclesfield FC yang Dilatih Adik Wayne Rooney: Tim Amatir Ukir Sejarah di Piala FA