Suara.com - Sejumlah pemain termuda melakukan debut di Liga 1 Indonesia. Salah satu di antara mereka ada pemain kesayangan pelatih Timnas Indonesia U-20 Shin Tae-yong.
Yang lebih istimewa lagi, para pemain muda yang berstatus sebagai debutan di Liga 1 2022-2023 ini mampu membuat banyak pihak terpukau karena usianya yang sangat muda saat mendapatkan kesempatan bermain pertama di kasta tertinggi.
Ada 3 pemain muda dalam daftar itu. Pertama ada Arkhan Fikri.
Pemain muda yang sukses mencatatkan debut impresif di kompetisi Liga 1 2022-2023 ialah Arkhan Fikri.
Gelandang Timnas Indonesia U-20 itu mencatat debut itu bersama Arema FC.
Momen ini terjadi ketika Arema FC berjumpa Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (13/8/2022) pada laga pekan keempat.
Pada pertandingan ini, Arkhan Fikri mendapatkan kesempatan bermain dari pelatih Eduardo Almeida pada menit ke-72.
Laga ini tentu sangat spesial bagi Arkhan Fikri karena saat itu usianya baru menginjak 17 tahun, 7 bulan, dan 16 hari.
Selanjutnya, pemain muda kedua yang mencatatkan namanya sebagai debutan termuda di kompetisi Liga 1 ialah wonderkid PSM Makassar, Mufli Hidayat.
Baca Juga: Sukses Pegang Timnas, Musuh Bebuyutan Shin Tae-yong Dilobi Klub Vietnam
Mufli Hidayat tercatat mendapatkan kesempatan bermain pada laga antara PSM Makassar melawan Persita Tangerang di Stadion Sultan Agung, Bantul, Kamis (8/12/2022).
Ketika itu, dia bermain pada menit ke-79 ketika Everton Nascimento ditarik keluar oleh tim pelatih. Bermain selama 11 menit, Mufli pun membukukan catatan istimewa.
Sebab, ketika itu dia mencatatkan namanya sebagai debutan termuda karena bermain pada usia 17 tahun, 4 bulan, dan 1 hari.
Arkhan Kaka juga masuk daftar. Penampilan yang dibukukan oleh Arkhan Kaka pada pertandingan antara Persib Bandung melawan Persis Solo pada pekan ke-32 Liga 1 2022-2023 memang menjadi rekor yang fenomenal.
Sebab, Arkhan Kaka mencatatkan penampilan pertamanya di kompetisi kasta tertinggi saat masih berusia 15 tahun, 7 bulan, dan 2 hari.
Momen debut itu terjadi ketika Arkhan Kaka masuk menggantikan Irfan Bachdim pada menit ke-70 pada laga yang berlangsung di Stadion Pakansari, Selasa (4/4/2023).
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Radja Nainggolan Diincar Klub Super League, Comeback ke Indonesia?
-
Bojan Hodak Ngeri Komentari Wasit di Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta
-
Negara yang Diperkuat Gelandang Leicester City Ajak Timnas Indonesia Tanding di FIFA Matchday
-
Pertama Kali ke GBLA? Ini Panduan Transportasi dan Tribun Favorit Bobotoh Jelang Persib vs Persija
-
Eks Junior Kevin Diks Bikin Barcelona Panen Cuan, Beli Murah Kini Nilai Jual Meroket
-
Langkah Manajemen Persib Bandung untuk Antisipasi Kehadiran Suporter PersijaJakarta
-
Rumor ke Persib Berakhir Sudah: FC Dallas Rilis Jadwal Pramusim Padat untuk Maarten Paes
-
GBLA Siaga Satu, Polda Jabar Ambil Alih Keamanan Duel Panas Persib vs Persija
-
Artis yang Dilarang Konser di Indonesia Bakal Bawakan Lagu Resmi Piala Dunia 2026, Siapa Dia?
-
Dirumorkan Ogah Perpanjang Kontrak, Luis Enrique ke Manchester United?