Suara.com - Persebaya berhasil menutup musim BRI Liga 1 2022/2023 dengan manis usai mengalahkan Dewa United 3-0 di laga pekan ke-34 yang berlangsung di Stadion Gelora Joko Samudro, Sabtu (15/4/2023) malam WIB.
Dengan tambahan tiga poin, Persebaya mengakhiri musim di posisi enam klasemen akhir BRI Liga 1 dengan koleksi 52 poin dari 34 laga. Sementara Dewa United menutup musim di zona merah dengan koleksi 33 poin.
Jalannya Pertandingan
Pertandingan berjalan dengan tempo tinggi sejak bola digulirkan. Persebaya mendapat peluang pertama dan nyaris mengubah kedudukan jika saja tandukkan Riswan Lauhin gagal dibendung Muhammad Natshir.
Berulang kali menekan pertahanan Dewa United, kerja keras para pemain Persebaya terbayar di menit 29. Bajul Ijo memecah kebuntuan lewat gol Denny Agus.
Tertinggal satu gol, Dewa United mencoba membalas. Namun skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Egy Maulana Vikri mendapat peluang untuk menyeimbangkan kedudukan. Akan tetapi upaya pemain yang pernah berkarier di Eropa tersebut kandas di tangan Ernando Ari.
Memasuki menit ke-50, Persebaya hampir menggandakan keunggulan lewat tendangan keras jarak jauh yang dilepaskan Muhammad Iqbal. Beruntung bagi tim tamu, bola berhasil diantisipasi Natshir.
Di menit 72 Persebaya akhirnya berhasil menggandakan keunggulan. Sho Yamamoto berhasil memperdaya Natshir dan mengubah kedudukan menjadi 2-0.
Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Habisi PSS Sleman Lima Gol Tanpa Balas, Persija Jakarta Segel Posisi Dua Klasemen
Unggul dua gol, Persebaya semakin gencar melancarkan serangan. Alhasil, jelang berakhirnya waktu normal, Paulo Victor mengunci kemenangan Bajul Ijo 3-0.
Susunan Pemain
Persebaya (4-5-1): Ernando Ari; George Brown, Leo Lelis, Riswan Lauhin, Altalariq Ballah; Denny Agus, Muhammad Alwi Slamat, Mochammad Supriadi, Ze Valente, Sho Yamamoto; Paulo Victor.
Cadangan: Muhammad Iqbal, Andre Oktaviansyah, Ahmad Nufiandani, Michael Rumere, Brayen Pondaag, Arizky Wahyu Satria, Andhika Ramadhani, Risky Dwiyan, Januar Eka Ramadhan, Muhammad Hidayat.
Pelatih: Aji Santoso.
Dewa United (4-3-3): Muhammad Natshir; Bhudiar Riza, Mochammad Zaenuri, Achmad Faris Ardiansyah, Nasir; Asep Berlian, Ichsan Kurniawan, Rangga Muslim; Feby Eka Putra, Egy Maulana Vikri, Majed Osman.
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Habisi PSS Sleman Lima Gol Tanpa Balas, Persija Jakarta Segel Posisi Dua Klasemen
-
Hasil BRI Liga 1: Persikabo 1973 Permalukan Persib, Bantai Maung Bandung 4-1 di Depan Bobotoh
-
Daftar Nominasi Penerima Penghargaan BRI Liga 1 2022/2023: Pemain Persija, Persib dan PSM Makassar Mendominasi
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Mesin Gol Persija Jakarta Tegaskan Jaga Api Kemenangan Demi Kejar Borneo FC di Super League
-
Perang Sudan Kian Sadis, Muncul Seruan Boikot Manchester City, Kok Bisa?
-
Timnas Indonesia U-17 Target Minimal Seri Lawan Zambia, Syukur-syukur Bisa Menang
-
Patrick Vieira Dipecat Genoa, Mario Balotelli: Karma Itu Nyata!
-
Nova Arianto: Semoga Qatar Kembali Bersahabat dengan Timnas Indonesia
-
Dibeli dengan Mahar Rp2,2 T, Declan Rice Menjelma Jadi Gelandang Terbaik Dunia
-
Seberapa Hebat Calvin Verdonk di Laga Kontra Angers di Liga Prancis? Ternyata Tuai Pujian!
-
Mees Hilgers Terancam Absen di Laga Debut Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Lawan Brasil dan Honduras, Misi Timnas Indonesia Tembus Babak 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
-
Pemain Belanda yang Pernah Berlaga di Indonesia Bilang Sepak Bola Indonesia Banyak Kekurangan