Suara.com - PSS Sleman bergerak cepat dalam mencari pengganti pelatih Seto Nurdiantoro yang dipastikan tidak lagi membesut Super Elang Jawa musim depan. Manajemen klub menunjuk mantan Direktur Teknik Timnas Rumania, Marian Cucchiaroni Mihail, sebagai pelatih baru.
"Hari ini kami resmi mengumumkan pelatih kepala baru PSS, coach Marian," kata Komisaris Utama PT Putra Sleman Sembada (PT PSS), Rachmat Makkasau.
"Pelatih yang sarat pengalaman baik pada saat bermain dan sebagai pelatih ini sudah melanglang buana di Eropa, Timur Tengah, Vietnam, termasuk pernah menjabat sebagai Direktur Teknik Tim Nasional Rumania," sambung Rachmat dikutip laman Liga Indonesia Baru, Kamis (27/4/2023).
Menurut Rachmat, PSS menganggap Marian adalah sosok tepat untuk menggantikan Seto. Pengalamannya di dunia kepelatihan dinilai bisa membawa PSS bersaing musim depan.
Selain pelatih kepala, PSS juga merekrut pelatih asal Belgia, Bertrand Crasson. Pelatih kawakan ini akan menemani Marian untuk membentuk tim terbaik Laskar Sembada.
"Kami juga menunjuk Bertrand Crasson sebagai asisten pelatih. Mantan pemain timnas Belgia yang juga memiliki lisensi Pro UEFA ini akan menemani Marian ke depannya. Sebelumnya, Bertrand menjadi asisten pelatih di Swift Hesperange, klub Luxemburg pada musim 2021/2022," tambah Rachmat.
“Saat ini juga kita sedang finalisasi beberapa pemain-pemain baru yang kita usahakan hadir di skuat PSS pada musim yang akan datang," pungkasnya.
Berikut susunan staf kepelatihan PSS Sleman Liga 1 musim 2023/2024 :
Pelatih Kepala: Marian Mihail
Asisten Pelatih: Bertrand Crasson
Asisten Pelatih: Ansyari Lubis
Asisten Pelatih: Washiyatul Akmal
Analyst Specialist: Gabriel Dumitrescu
Pelatih Kiper: Drago? Plopeanu
Asisten Pelatih Kiper: Amiruddin
Pelatih Fisik: Kartono Pramdhan
Baca Juga: 3 Pemain PSM Makassar dengan Nilai Pasar Tertinggi, No.3 Bomber Andalan Timnas Indonesia
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata
-
Daftar Top Skor BRI Super League 2025/2026: Didominasi Legiun Asing, Ezra Walian Paling Subur
-
Cerita Ole Romeny Merinding Lihat Militansi Suporter Indonesia Hingga Merasakan Getaran Hebat di GBK