Suara.com - Timnas Indonesia U-22 mengalahkan Filipina dalam laga perdana Grup A sepak bola SEA Games 2023, Sabtu (29/4/2023) sore WIB. Bermain di Olympic Stadium, Phnom Penh, Garuda Muda menang telak 3-0.
Gol pertama Timnas Indonesia U-22 dicetak Marselino Ferdinan di penghujung akhir babak pertama. Sementara dua gol lagi dibukukan duo pemain pengganti, Irfan Jauhari dan Fajar Fatchurrahman di akhir-akhir babak kedua.
Tim Merah Putih sejatinya bisa menang 4-0 andai Rizky Ridho tidak gagal mengonversi penalti di awal babak kedua.
Berikutnya, Timnas Indonesia U-22 sendiri akan menghadapi Myanmar di Grup A pada 4 Mei 2023.
Jalannya Pertandingan
Timnas Indonesia U-22 mendominasi permainan sejak dimulainya pertandingan di Olympic Stadium. Namun, kelihatan tidak mudah bagi Witan Sulaeman dan kawan-kawan menembus pertahanan Filipina yang solid dan teorganisir.
Timnas Indonesia U-22 sempat mendapat peluang saat laga memasuki menit keenam. Namun, Witan Sulaeman gagal memanfaatkan peluang tersebut.
Sulit sekali bagi skuad Garuda mengeluarkan permainan terbaik di babak pertama ini. Kelihatan tim Merah Putih masih suka salah passing dan tak bisa memanfaatkan peluang yang ada untuk menembus pertahanan Filipina.
Sedangkan Filipina di kurung pertahanannya oleh Timnas Indonesia U-22. Tetapi, mereka cukup berbahaya ketika melakukan serangan, meski masih bisa diantisipasi Rizky Ridho Cs.
Timnas Indonesia U-22 terus mendominasi pertandingan hingga akhir babak pertama. Percobaan dari segala lini sudah dilakukan, namun tidak berhasil.
Gol yang ditunggu akhirnya datang di akhir babak pertama. Umpan tarik Rio Fahmi dieksekusi dengan sempurna oleh Marselino Ferdinan yang mengubah kedudukan menjadi 1-0.
Gol Marselino bertahan sampai babak pertama usai. Timnas Indonesia U-22 sementara unggul tipis 1-0 atas Filipina di babak pertama.
Babak kedua jalannya pertandingan tidak banyak berubah. Timnas Indonesia U-22 masih kuasai permainan di awal babak kedua ini.
Witan Sulaeman Cs masih terus menekan sejak babak kedua dimulai. Namun, Filipina semakin kokoh menjaga pertahanannya.
Timnas Indonesia U-22 sempat mendapat peluang dari titik putih setelah Witan dilanggar di area terlarang pada menit 59. Tetapi sayang Rizky Ridho yang dipercaya sebagai algojo tendangannya mampu dipatahkan kiper Filipina yang membuat kedudukan tetap 1-0.
Berita Terkait
-
Ambisi Bintang Persib: Marc Klok Ingin Ukir Sejarah Bersama Timnas Indonesia
-
Dapat Kartu Merah Saat Lawan PSV, Pemain Keturunan Indonesia Merengek: Wasit Gak Adil
-
Arab Saudi Diharamkan Imbang Apalagi Kalah Lawan Timnas Indonesia
-
Emil Audero Cedera, Ini 4 Kiper Pengganti Pilihan Kluivert di Timnas Indonesia
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Insiden Horor Liga 2: Pemain Persikad Gegar Otak, PSSI Minta Komdis Bertindak Tegas
-
Ambisi Bintang Persib: Marc Klok Ingin Ukir Sejarah Bersama Timnas Indonesia
-
Rekan Sandy Walsh Bongkar Keruwetan Transfer di FC Twente, Singgung Nasib Mees Hilgers
-
Arab Saudi Iming-imingi Bruno Fernandes Gaji Rp13 Miliar, Ruben Amorim Pasrah
-
Dipanggil Gattuso ke Timnas Italia, Allegri Kaget Matteo Gabbia Sebagus Itu
-
Dapat Kartu Merah Saat Lawan PSV, Pemain Keturunan Indonesia Merengek: Wasit Gak Adil
-
Arab Saudi Diharamkan Imbang Apalagi Kalah Lawan Timnas Indonesia
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Pundit Arab Ingatkan Herve Renard: Timnas Indonesia Tak Bisa Lagi Diremehkan!
-
Trik Gila Herve Renard! Kiper Saudi Ditempa Bola Lonjong Hadapi Timnas Indonesia