Suara.com - Manchester City menyambangi markas Fulham di London untuk laga pekan ke-34 Liga Inggris 2022/2023. Duel di Craven Cottage ini akan dihelat Minggu (30/4/2023) malam pukul 20:00 WIB.
Persaingan juara Liga Inggris antara Manchester City dan Arsenal jelas masih sengit. Saat ini Arsenal masih memuncaki klasemen Premier League dengan koleksi 75 poin dari 33 pertandingan.
Akan tetapi, Manchester City praktis kini sudah di atas angin untuk jadi juara setelah menang telak 4-1 atas Arsenal di Stadion Etihad pada laga pekan ke-33, Kamis (27/4/2023) lalu.
Manchester City memang masih ada di peringkat kedua dengan 73 poin, namun tim asuhan Pep Guardiola itu masih menyimpan tabungan dua laga tunda ketimbang Arsenal.
Andai mampu menang di Craven Cottage, Manchester City akan mengambil alih puncak klasemen lantaran Arsenal baru akan memainkan laga pekan ke-34 mereka pada Rabu (3/5/2023) dini hari WIB.
Arsenal sendiri akan melakoni Derbi London kontra Chelsea di Stadion Emirates Rabu mendatang. The Gunners wajib menang di kandang jika masih ingin terus menghidupkan asa mereka untuk jadi juara Liga Inggris.
Manchester City tentu difavoritkan untuk menang meski bakal main tandang lawan Fulham, namun tim besutan Marco Silva itu tak bisa dianggap remeh.
Fulham tampil cukup apik sepanjang musim ini di Liga Inggris dan kini ada di peringkat ke-10 papan klasemen dengan koleksi 45 poin dari 32 pertandingan yang sudah dilakoni.
Bicara head to head kedua tim, Manchester City selalu meraih hasil sempurna dalam lima duel teranyar kontra Fulham.
Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Pekan ke-34 Lengkap: Persaingan Manchester City - Arsenal Masih Panas
Pertandingan Fulham vs Manchester City nanti malam bisa Anda saksikan secara live streaming dengan mengklik link berikut ini.
Prakiraan Susunan Pemain:
Fulham XI: Leno; Tete, Adarabioyo, Ream, Robinson; Reed, Palhinha; James, Pereira, Solomon; Decordova-Reid.
Pelatih: Marco Silva (Portugal)
Manchester City XI: Ederson; Akanji, Dias, Laporte; Stones, Rodri; Mahrez, De Bruyne, Gundogan, Grealish; Haaland.
Pelatih: Pep Guardiola (Spanyol)
Head to Head:
05/11/22 Manchester City vs Fulham 2 - 1
05/02/22 Manchester City vs Fulham 4 - 1
14/03/21 Fulham vs Manchester City 0 - 3
05/12/20 Manchester City vs Fulham 2 - 0
26/01/20 Manchester City vs Fulham 4 - 0
5 Laga Terakhir Fulham:
01/04/23 Bournemouth vs Fulham 2 - 1
08/04/23 Fulham vs West Ham 0 - 1
15/04/23 Everton vs Fulham 1 - 3
22/04/23 Fulham vs Leeds 2 - 1
26/04/23 Aston Villa vs Fulham 1 - 0
5 Laga Terakhir Manchester City:
12/04/23 Manchester City vs Bayern 3 - 0
15/04/23 Manchester City vs Leicester 3 - 1
20/04/23 Bayern vs Manchester City 1 - 1
22/04/23 Manchester City vs Sheffield United 3 - 0
27/04/23 Manchester City vs Arsenal 4 - 1
Prediksi Skor:
Fulham 1-3 Manchester City
Berita Terkait
-
Profil Antoine Semenyo: Dulu Ditolak Arsenal Kini Jadi Rekrutan Termahal Manchester City
-
Bejat, Eks Wasit Premier League David Coote Masuk Bui atas Kasus Pornografi Anak
-
Petaka Liverpool! Hugo Ekitike Absen Lawan Arsenal, Ini Penyebabnya
-
Here We Go! Antoine Semenyo Tiba di Manchester, Jadi Rekrutan Termahal City
-
Legenda Chelsea Serang Enzo Maresca, Disebut Warisi Hal Buruk untuk Wonderkid The Blues
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Bejat, Eks Wasit Premier League David Coote Masuk Bui atas Kasus Pornografi Anak
-
Elkan Baggott Berpotensi Tinggalkan Ipswich Town Demi Menit Bermain Reguler Pada Bursa Transfer
-
Tetangga Arsenal dan Chelsea Kacau Balau: Pemain Ribut dengan Fans, Pelatih Buat Ulah
-
Bojan Hodak: Federico Barba Punya Kendala Adaptasi di Persib Bandung
-
Profil Antoine Semenyo: Dulu Ditolak Arsenal Kini Jadi Rekrutan Termahal Manchester City
-
Gengsi Tak Bisa Ditawar, Lucho Pasang Target Tiga Poin dari Persija Jakarta
-
Mario Balotelli Belum Pensiun, Resmi Dikontrak Klub UEA Sampai 2028
-
Bursa Transfer: Bayern Batal Rekrut Nico Schlotterbeck, Liverpool Semringah
-
Ole Gunnar Solskjaer Favorit Kuat, Eks Liverpool Usul MU Boyong Pelatih Ini
-
3 Hari Penentu Juara Paruh Musim Super League 2026, Siapa yang Bertanding?