Suara.com - Sejumlah pemain Timnas Indonesia perlu istirahat jelang semifinal SEA Games 2023. Kebanyakan dari mereka mesin gol dan tidak perlu diturunkan saat melawan Kamboja di laga terakhir penyisihan grup A.
Lagi pula hasil melawan Kamboja tak menentukan nasib Timnas Indonesia yang sudah dipastikan lolos ke fase semifinal.
Sehingga tenaga dan energi para pemain kunci lebih baik disimpan pada laga tersebut demi proses pemulihan kebugaran dan mengurangi potensi cedera.
Pemain pertama adalah Rizky Ridho. Tak bisa dimungkiri, Rizky Ridho adalah pemain paling penting di jantung pertahanan Timnas Indonesia U-22. Dia juga menjadi sosok pemimpin karena punya tugas khusus menjadi kapten.
Indra Sjafri tentu layak memberikan waktu istirahat kepada Ridho. Apalagi, ada sejumlah opsi yang bisa digunakan untuk menggantikan pemain Persija Jakarta itu.
Salah satunya yakni dengan memasang duet Muhammad Ferarri dan Alfeandra Dewangga, ataupun dengan memainkan Komang Teguh Trisnanda.
Kemudian, nama pemain penting di lini tengah yang sudah memperlihatkan performa luar biasa pada tiga laga pertama SEA Games 2023 ialah Marselino Ferdinan.
Dari dua laga pertama, ia selalu mencetak gol. Marselino tentu membutuhkan waktu istirahat yang cukup agar bisa tampil lebih bugar pada laga kedua.
Masih ada sejumlah opsi yang bisa digunakan Indra Sjafri untuk menggantikan pemain ini, salah satunya Beckham Putra Nugraha.
Baca Juga: 3 Tahap Strategi Indra Sjafri Demi Bawa Timnas Indonesia U-22 Juara SEA Games 2023
Selain Marselino Ferdinan, salah satu pemain kunci di lini tengah yang patut mendapatkan ‘jatah libur’ pada laga kontra Kamboja ialah Ananda Raehan.
Sejauh ini, gelandang muda milik PSM Makassar ini sudah tampil cemerlang. Setidaknya, ada tiga assist yang sudah dibukukan Rahen dari tiga laganya bersama Timnas Indonesia U-22.
Ada sederet opsi yang bisa dimaksimalkan Indra Sjafri untuk mengisi posisi ini, termasuk memberikan kesempatan bermain bagi Taufany Muslihuddin
Salah satu pemain yang paling mengejutkan di SEA Games 2023 ini ialah Fajar Fathur Rahman. Sebab, dari tiga laga, dia sukses mencetak empat gol dan dua assist.
Jumlah ini mengantarkan Fajar menjadi top skor sementara.
Setelah bermain pada tiga laga, pemain Borneo FC ini layak mendapatkan waktu istirahat pada laga kontra Kamboja.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Pelatih Emil Audero Mau Pecahkan Rekor di Kandang Pisa, Tapi Kayaknya Sulit
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Bisa Sangat Cocok dengan Simon Tahamata
-
Prediksi Juventus vs Torino: Ujian Luciano Spalletti di Derby della Mole
-
Garudayaksa Tumbang untuk Pertama Kalinya di Championship, Begini Alasan Pelatih
-
Kenapa Pertandingan Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025 Tak Dihitung Ranking?
-
Shayne Pattynama dan Thom Haye Kena Hukum FIFA, Apa Salahnya?
-
Prediksi Sunderland vs Arsenal: Tren Clean Sheet The Gunners Diuji Pendatang Baru
-
Pelah Calvin Verdonk Marah-marah: Tidak Ada Gunanya
-
Alasan Thom Haye dan Shayne Pattynama Disanksi FIFA 4 Pertandingan Tak Boleh Bela Timnas Indonesia
-
Rumor Panas! Guardiola Minta Man City Rekrut Vinicius Jr, Siapkan Mahar Rp2,6 T