Suara.com - Gelandang serang Arapenta Poerba dipastikan kembali berseragam Persis Solo pada kompetisi Liga Indonesia musim depan usai mendapatkan perpanjangan kontrak hingga Mei 2024 dengan opsi perpanjangan satu tahun.
"Arapenta adalah salah satu pemain di dalam skuad yang berhasil menunjukkan perkembangan luar biasa selama beberapa bulan terakhir," ungkap Direktur Olahraga Persis, Edwin Klok seperti dimuat Antara, Minggu (15/5/2023).
Edwin menilai Arapenta berhasil menampilkan permainan sangat apik ketika diberikan kepercayaan oleh pelatih Leonardo Medina dan menunjukkan perkembangan luar biasa setelah paruh musim Liga 1 2022/2023.
"Ketika Coach Leo membutuhkannya untuk bermain, Arapenta berhasil mengatasinya dan menunjukkan performa gemilang," sambungnya.
Edwin menambahkan kelihaian dan kecerdasan ketika berada di lapangan membuat dirinya yakin Arapenta merupakan salah satu gelandang yang terbaik di Indonesia.
"Ia (Arapenta) merupakan gelandang serang yang cerdas dilengkapi dengan teknik yang baik dan keterampilan saat mengumpan," jelas Edwin.
Pada musim lalu pemain berusia 24 tahun itu tercatat tampil sebanyak 15 pertandingan bersama Persis Solo dan total menorehkan 344 menit bermain.
Pemain bernama lengkap Arapenta Lingka Poerba itu tercatat mengawali kariernya bersama SKO Ragunan dan bergabung bersama Bali United junior pada 2017.
Setahun setelahnya Arapenta mendapatkan promosi ke tim senior dan memilih pindah ke Persis Solo pada April 2021.
Baca Juga: Profil Kaoru Mitoma, Calon Bintang Timnas Jepang di Piala Asia 2023
Bersama Laskar Sambernyawa, total Arapenta tampil sebanyak 27 pertandingan di berbagai ajang dan menyumbangkan empat assist dari total 1.086 menit bermain.
Berita Terkait
-
Pilih Gabung Klub Antah Berantah, Persis Solo Kena Tipu Eks Gelandang Persib?
-
PSIM Yogyakarta, Kejutan Awal Musim dan Pertanda Bakal Munculnya Kuda Hitam Kompetisi?
-
Rizky Ridho, Ricky Kambuaya, Beckham Putra: Siapa Selanjutnya yang Akan Bersinar di Luar Negeri?
-
BRI Super League: Takluk dari Persib, Pelatih Persebaya Isyaratkan Evaluasi
-
Peter de Roo Bongkar Alasan Persis Solo Dibungkam Persijap Jepara
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Insiden Horor Liga 2: Pemain Persikad Gegar Otak, PSSI Minta Komdis Bertindak Tegas
-
Ambisi Bintang Persib: Marc Klok Ingin Ukir Sejarah Bersama Timnas Indonesia
-
Rekan Sandy Walsh Bongkar Keruwetan Transfer di FC Twente, Singgung Nasib Mees Hilgers
-
Arab Saudi Iming-imingi Bruno Fernandes Gaji Rp13 Miliar, Ruben Amorim Pasrah
-
Dipanggil Gattuso ke Timnas Italia, Allegri Kaget Matteo Gabbia Sebagus Itu
-
Dapat Kartu Merah Saat Lawan PSV, Pemain Keturunan Indonesia Merengek: Wasit Gak Adil
-
Arab Saudi Diharamkan Imbang Apalagi Kalah Lawan Timnas Indonesia
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Pundit Arab Ingatkan Herve Renard: Timnas Indonesia Tak Bisa Lagi Diremehkan!
-
Trik Gila Herve Renard! Kiper Saudi Ditempa Bola Lonjong Hadapi Timnas Indonesia