Suara.com - Dua perempuan cantik yang bertugas mengalungkan medali emas kepada para pemain Timnas Indonesia bikin penasaran publik Indonesia. Kini identitas mereka sudah terbongkar.
Seorang pengguna akun TikTok dengan username @rara_khalisa, berhasil menelusuri jejak digital untuk menemukan akun Instagram dari dua perempuan cantik asal Kamboja tersebut.
Dia awalnya mengunggah video yang merekam detik-detik perempuan cantik ini membawa nampan berisi medali emas serta boneka souvenir SEA Games 2023.
Dalam video tersebut, terlihat Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, beserta Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, ditemani dua perempuan cantik yang mengapit para pejabat ini.
Salah satu momen menarik yang terjadi ialah ketika medali emas SEA Games 2023 itu hendak dikalungkan kepada gelandang andalan Timnas Indonesia U-22, Marselino Ferdinan.
Kedua perempuan Kamboja ini tampak merespons Marsel dengan baik saat pemain KMSK Deinze itu menganggukkan kepala sebagai tanda sapaan kepada keduanya.
Karena insiden ini, video tersebut menjadi viral di media sosial.
Netizen pun langsung bergerilya untuk menelusuri identitas dua perempuan cantik asal Kamboja tersebut.
Benar saja, tak lama berselang, kecermatan netizen Indonesia dalam mengorek-orek identitas seseorang membuahkan hasil.
Baca Juga: Mantan Pelatih, Luis Milla Turut Bangga Timnas Indonesia U-22 Gondol Emas SEA Games 2023
Sebab, akun Instagram dua perempuan cantik ini sukses didapatkan.
Menurut penelusuran netizen, perempuan pertama yang berada di sebelah kiri Erick Thohir memiliki nama Malita. Akun Instagramnya ialah @mlita.n.
Selanjutnya, perempuan kedua yang berdiri di sebelah kanan Erick Thohir diketahui bernama Pich Mony Bunleourm. Perempuan yang akrab disapa Selina ini memiliki Instagram dengan akun @seliseli.na__.
Yang menarik dari viralnya video ini ialah jumlah pengikut dari dua perempuan asal Kamboja itu mengalami peningkatan yang cukup drastic.
Sebelumnya, @mlita.n hanya diikuti sebanyak 975 orang. Namun, saat dilihat pada Kamis (18/5/2023), kini akun tersebut sudah memiliki followers hingga 50,3 ribu.
Sementara itu, akun @seliseli.na__ sebelumnya hanya diikuti sebanyak 24,3 ribu orang. Jumlahnya mengalami peningkatan menjadi 47,8 ribu followers setelah viral di media sosial.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Statistik Miris Gyokeres Tertutup dengan Kehebatan Arsenal, The Gunners Kena Prank Rp1,44 T
-
Panggung Perdana John Herdman: Pimpin Timnas Indonesia Lawan Raksasa Eropa
-
Viral Gol Haram Tercipta di Laga Liga 2, Exco PSSI Janji Akan Evaluasi Wasit
-
Persembahkan 4 Gelar, Ini Kata-kata Hansi Flick Usai Bawa Barcelona Hajar Real Madrid di Final
-
John Herdman Kurang Fit, Kelelahan?
-
Alessandro Bastoni Bongkar Kesalahan Inter Usai Ditahan Napoli: Kami Seharusnya Bisa Menang!
-
Scott McTominay Puji Mental Baja Napoli, Sindir Inter Milan Usai Hasil Imbang
-
Inter Milan Ditahan Imban Napoli, Chivu Sebut Perebutan Scudetto Bakal Panas hingga Akhir Musim
-
Media Belanda Prihatin Lihat Ancaman Pembunuhan yang Menimpa Thom Haye
-
Manchester United Putuskan Pelatih Interim Hari Ini, Michael Carrick Geser Solskjaer?