Suara.com - Dua perempuan cantik yang bertugas mengalungkan medali emas kepada para pemain Timnas Indonesia bikin penasaran publik Indonesia. Kini identitas mereka sudah terbongkar.
Seorang pengguna akun TikTok dengan username @rara_khalisa, berhasil menelusuri jejak digital untuk menemukan akun Instagram dari dua perempuan cantik asal Kamboja tersebut.
Dia awalnya mengunggah video yang merekam detik-detik perempuan cantik ini membawa nampan berisi medali emas serta boneka souvenir SEA Games 2023.
Dalam video tersebut, terlihat Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, beserta Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, ditemani dua perempuan cantik yang mengapit para pejabat ini.
Salah satu momen menarik yang terjadi ialah ketika medali emas SEA Games 2023 itu hendak dikalungkan kepada gelandang andalan Timnas Indonesia U-22, Marselino Ferdinan.
Kedua perempuan Kamboja ini tampak merespons Marsel dengan baik saat pemain KMSK Deinze itu menganggukkan kepala sebagai tanda sapaan kepada keduanya.
Karena insiden ini, video tersebut menjadi viral di media sosial.
Netizen pun langsung bergerilya untuk menelusuri identitas dua perempuan cantik asal Kamboja tersebut.
Benar saja, tak lama berselang, kecermatan netizen Indonesia dalam mengorek-orek identitas seseorang membuahkan hasil.
Baca Juga: Mantan Pelatih, Luis Milla Turut Bangga Timnas Indonesia U-22 Gondol Emas SEA Games 2023
Sebab, akun Instagram dua perempuan cantik ini sukses didapatkan.
Menurut penelusuran netizen, perempuan pertama yang berada di sebelah kiri Erick Thohir memiliki nama Malita. Akun Instagramnya ialah @mlita.n.
Selanjutnya, perempuan kedua yang berdiri di sebelah kanan Erick Thohir diketahui bernama Pich Mony Bunleourm. Perempuan yang akrab disapa Selina ini memiliki Instagram dengan akun @seliseli.na__.
Yang menarik dari viralnya video ini ialah jumlah pengikut dari dua perempuan asal Kamboja itu mengalami peningkatan yang cukup drastic.
Sebelumnya, @mlita.n hanya diikuti sebanyak 975 orang. Namun, saat dilihat pada Kamis (18/5/2023), kini akun tersebut sudah memiliki followers hingga 50,3 ribu.
Sementara itu, akun @seliseli.na__ sebelumnya hanya diikuti sebanyak 24,3 ribu orang. Jumlahnya mengalami peningkatan menjadi 47,8 ribu followers setelah viral di media sosial.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Emil Audero Jadi Bulan-bulanan Juventus: Lawan Kami Superior
-
Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Begini Statistik Alvaro Arbeloa
-
FC Dallas Mulai Pramusim MLS 2026, Maarten Paes Ikut Latihan Penuh: Rumor Pindah ke Persib HOAX
-
Emil Audero Pahlawan, Tapi Cremonese Dibantai 5 Gol dari Juventus
-
5 Alasan Real Madrid Pecat Xabi Alonso di Pertengahan Musim
-
Benarkah Emil Audero Siap Diboyong Kembali ke Juventus di Bursa Transfer Musim Panas 2026?
-
Siapa Alvaro Arbeloa? Mantan Lawan Jordi Amat yang Jadi Caretaker Real Madrid
-
3 Taktik Pilihan John Herdman untuk Timnas Indonesia, yang Mana Kira-kira?
-
Mengenal John Herdman Pelatih Baru Timnas Indonesia, Pembicara TEDx Dikenal Motivator Ulung
-
PSSI Siapkan Lawan Raksasa Eropa di FIFA Series 2026 Untuk Uji Coba Timnas Indonesia