Suara.com - Pertandingan final Coppa Italia antara Fiorentina vs Inter Milan akan tersaji di Stadio Olimpico, Roma, pada Kamis (25/5/2023) pukul 02.00 WIB.
Pertandingan ini diprediksi bakal berlangsung sengit, Fiorentina dan Inter Milan dipastikan bakal sama-sama tampil all out demi gelar di akhir musim.
Inter Milan selaku penghuni papan atas Serie A, di atas kertas lebih diunggulkan atas Fiorentina yang merupakan penghuni papan tengah klasemen.
Akan tetapi, merujuk catatan pertemuan kedua tim, laga ini dipastikan tidak akan mudah bagi Inter Milan.
Di lima pertemuan terakhir kedua tim di Serie A, Inter mendominasi dengan tiga kemenangan, satu kali imbang dan satu kali tumbang.
Kekalahan Inter atas Fiorentina terjadi di pertemuan kedua musim ini, yaitu pada awal April 2023. Dalam laga yang digelar di Giuseppe Meazza, Nerazzurri dihajar La Viola 0-1.
Di pertemuan pertama di Serie A musim 2022/23 Inter berhasil mengalahkan Fiorentina. Namun, kemenangan tersebut tidak diraih dengan mudah oleh pasukan Simone Inzaghi. Mereka harus susah payah menyudahi laga dengan skor 3-4.
Di kompetisi Eropa, Inter Milan dan Fiorentina sama-sama berstatus finalis. Inter Milan akan berlaga di partai puncak Liga Champions, sementara Fiorentina di UEFA Conference League.
Dengan final kompetisi Eropa yang berada di depan mata, ditambah Serie A masih menyisakan dua laga, kedua pelatih pastinya harus memutar otak demi menjaga kebugaran pemain.
Baca Juga: Prediksi Real Madrid vs Rayo Vallecano di Liga Spanyol: Preview, Skor dan Link Live Streaming
Hal itu terlihat di pertandingan Serie A akhir pekan kemarin, di mana kedua tim sama-sama menurunkan pemain pelapis. Alhasil, Fiorentina ditahan imbang Torino 1-1, sementara Inter dibantai juara Serie A musim ini, Napoli, dengan skor telak 3-1.
Ya, Inter memang gagal meraih hasil positif akhir pekan kemarin. Tapi di final Coppa Italia, Inzaghi pastinya bakal menurunkan skuad terbaik.
Meski gagal memenangi Serie A musim ini, Inter pastinya mengemban misi untuk mempertahankan gelar Coppa Italia, yang musim lalu mereka raih usai mengalahkan Juventus di partai final.
Prediksi Susunan Pemain
Fiorentina (4-3-3): Terracciano; Dodo, Milenkovic, Igor, Biraghi; Bonaventura, Amrabat, Castrovilli; Ikone, Cabral, Nico Gonzalez.
Pelatih: Vincenzo Italiano.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
Terkini
-
Tak Lagi di Belanda, Rafael Struick Punya Cara Khusus Jaga Chemistry dengan Ivar Jenner
-
Dipisahkan Kluivert, 2 Andalan Shin Tae-yong Bersatu di Era Indra Sjafri
-
Bukan Cuma Timnas Indonesia, 2 Negara Bersaing 'Here We Go' Timur Kapadze
-
Paul Scholes Ragukan Arsenal, Yakin Manchester City Favorit Juara Premier League
-
Legenda Manchester United Cibir Florian Wirtz seperti Anak Kecil di Lapangan
-
Ivar Jenner: Bawa Kembali Medali Emas untuk Timnas Indonesia!
-
Berharap Bela Timnas Indonesia, Luke Xavier Keet: Pasti Ada Alasan Saya Lahir di Sini
-
Pemain Keturunan Ini Salip Cyrus Margono, Lebih Dulu Dipanggil Timnas Indonesia
-
Pemain Keturunan Liga Yunani Bicara Takdir, Setuju Bela Timnas Indonesia
-
Rekam Jejak Timur Kapadze, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia Per 12 November 2025