Suara.com - Perubahan regulasi BRI Liga 1 2023-2024 terkait slot pemain asing memicu gelombang kedatangan para pemain ASEAN ke Liga Indonesia. Sebagian dari mereka diketahui menyandang status naturalisasi.
Apabila melihat catatan kelahirannya, beberapa pemain ASEAN yang telah diboyong klub Liga 1 di bursa transfer terkini, bukanlah pemain yang berasal dari kawasan Asia Tenggara. Mereka tersebar dari Eropa hingga Brasil.
Sejauh ini ada sembilan pemain ASEAN di Liga 1 yang berstatus pemain naturalisasi di negaranya masing-masing. Berikut daftarnya.
1. Daisuke Sato (Persib Bandung)
Daisuke Sato merupakan pesepak bola kelahiran Filipina yang akan kembali memperkuat Persib Bandung pada musim depan. Pemain ini dibilang memiliki darah keturunan Jepang. Dia juga dibesarkan di Negeri Matahari Terbit.
2. Mike Ott (Barito Putera)
Barito Putera masih akan mempercayakan lini tengahnya kepada pemain berpaspor Filipina, Mike Rigoberto Ott. Pemain berusia 28 tahun ini berstatus keturunan. Dia tercatat lahir di Jerman dan mengawali kariernya di sana.
3. Christian Rontini (Persita Tangerang)
Persita Tangerang juga sudah menemukan pemain pilihannya untuk mengisi slot Asia Tenggara pada musim depan. Pilihan itu jatuh pada Christian Rontini, bek kelahiran Italia yang sudah resmi menjadi warga negara Filipina.
Baca Juga: Play-off Liga Champions Asia: 2 Legiun Asing Anyar Bali United Dipastikan Absen Lawan PSM
4. Symen Lyngbo (Persik Kediri)
Selanjutnya, ada nama bek kanan Timnas Filipina, Symen Lyngbo, yang akan mewarnai kompetisi kasta tertinggi musim depan. Pemain yang sudah menjadi warga negara Filipina ini statusnya naturalisasi karena dia lahir di Baerum, Norwegia.
5. Pedro Henrique (Persikabo 1973)
Striker Persikabo 1973, Pedro Henrique, juga tercatat sebagai pemain naturalisasi di Liga 1. Penyerang berusia 31 tahun ini memang sudah berpaspor Timor Leste, tetapi dia tercatat lahir di Sao Paulo, Brasil.
6. Jacob Mahler (Madura United)
Madura United beruntung mendapatkan sosok bek muda berkualitas dalam diri Jacob Mahler. Pemain yang sudah mencatat debut bersama Timnas Singapura ini juga berstatus naturalisasi. Dia lahir di Copenhagen, Denmark.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Survei Dibuka! Interisti dan Milanisti, Siapa Pemenang Inter vs AC Milan?
-
Fakta Baru Bursa Pelatih Timnas Indonesia, Tawaran PSSI ke Timur Kapadze Tidak Kongkret
-
5 Calon Pelatih Timnas Indonesia Mulai Diseleksi Pekan Depan
-
Isu Panas Pelatih Timnas Indonesia Setelah STY dan Patrick Kluivert Digaji Rendah
-
Calon Pelatih Timnas Timur Kapadze: Datang ke Indonesia karena Rahmat dari Allah SWT
-
Akhrirnya! PSSI Hubungi Timur Kapadze: Mau Melatih Timnas Indonesia?
-
Timnas Malaysia U-22 Andalkan Striker Keturunan Skotlandia di SEA Games 2025
-
4 Pelatih Ini Masih Punya Kontrak dengan Klub dan Timnas, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia?
-
Dewa United Kalah dari Persib Bandung, Jan Olde: Kami Berada dalam Periode Kurang Baik
-
Vietnam Diperkuat Eks Gelandang Timnas Bulgaria U-21 di SEA Games 2025