Suara.com - Persaingan di sektor pertahanan, khususnya bek sayap kanan Timnas Indonesia kian ketat. Asnawi Mangkualam kini harus bersaing dengan pemain naturalisasi, Sandy Walsh.
Pelatih Shin Tae-yong diketahui memanggil Asnawi dan Sandy Walsh untuk memperkuat Timnas Indonesia dalam dua laga uji coba FIFA Matchday Juni 2023 kontra Palestina dan Argentina.
Situasi ini membuat persaingan di sektor kanan petahanan skuad Garuda diprediksi bakal sangat ketat. Apalagi, kedua pemain saat ini sama-sama berkarier di luar negeri.
Asnawi saat ini berkarier bersama klub kasta kedua Liga Korea Selatan, Jeonnam Dragons. Sementara Sandy punya karier lebih moncer di mana dia kini berseragam klub kasta tertinggi Liga Belgia, KV Mechelen.
Dari segi harga pasar, nominal antara keduanya memang menyajikan ketimpangan yang cukup drastis. Sandy, misalnya, berstatus sebagai pesepak bola termahal di skuad Garuda karena harga pasarnya mencapai Rp34,76 miliar.
Nilai sebesar ini sebetulnya tak begitu mengagetkan. Pasalnya, pemain keturunan Indonesia-Belanda itu berkarier di Eropa. Dia juga punya pengalaman bermain bersama klub-klub kasta tertinggi Liga Belgia.
Sementara itu, Asnawi Mangkualam memiliki nilai pasar diangka Rp5,65 miliar. Jumlah ini sebetulnya sudah cukup tinggi karena dia berstatus sebagai pemain lokal termahal di Timnas Indonesia.
Selain Asnawi, status sebagai pemain lokal termahal di Timnas Indonesia ini juga memunculkan nama-nama seperti Rachmat Irianto (Persib Bandung) dan Rizky Ridho (Persija Jakarta) yang punya nilai yang sama.
Dari segi performa, Sandy Walsh juga masih terhitung lebih baik ketimbang Asnawi. Pada musim 2022-2023, pemain berusia 28 tahun itu sukses menyumbang tiga gol dan tiga assist dari 30 penampilannya bersama KV Mechelen.
Baca Juga: Berpeluang Starter, Alejandro Garnacho Diminta Nikmati Laga vs Timnas Indonesia
Sementara itu, Asnawi hanya mampu membukukan dua assist dari sembilan penampilannya bersama Jeonnam Dragons yang kini tertahan di peringkat kesembilan K League 2 2023.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Bayern Muenchen Bantai Wolfsburg 8-1 di Allianz Arena
-
Perin Hampir Pasti Angkat Koper, Juventus Bidik Pulangkan Emil Audero
-
Mauricio Souza Kecewa Bruno Tubarao Kena Kartu Merah: Attitude Tidak Dewasa
-
Hasil Piala FA: West Ham Tekuk QPR, Kemenangan Dramatis West Brom Lewat Adu Penalti
-
Manchester United Tersingkir di Piala FA Usai Dipermalukan Brighton 1-2
-
Gol Justin Hubner Selamatkan Fortuna Sittard dari Kekalahan Dramatis Lawan Go Ahead Eagles
-
Rizky Ridho Siap Balas Dendam ke Persib Bandung: Kami Tunggu di Jakarta
-
Kevin Diks Cetak Gol Penalti Bawa Monchengladbach Menang Telak 4-0 Atas Augsburg di Liga Jerman
-
Inter Milan vs Napoli: Chivu Percaya Pemain Muda, Zielinski dan Bisseck Disiapkan Jadi Starter
-
Isu Panas di Old Trafford: Bruno Fernandes Bakal Ikuti Jejak Ruben Amorim?