Suara.com - Berikut daftar juara Piala Dunia U-20 sepanjang masa setelah Uruguay U-20 berhasil menjadi kampiun edisi 2023. Kemenangan tim berjuluk La Celeste itu sekaligus meruntuhkan dominasi Eropa dalam sedekade terakhir.
Uruguay U-20 berhasil keluar sebagai juara Piala Dunia U-20 2023 Argentina setelah menaklukan Italia U-20 dalam laga final, Senin (12/6/2023) pagi WIB.
Mereka menang tipis 1-0 lewat gol semata wayang Luciano Rodriguez pada menit ke-86 dalam pertandingan yang berlangsung di Estadio Unico Diego Armando Maradona, La Plata, Argentina.
Rodriguez mencetak gol setelah menyambut umpan crossing di dalam kotak penalti lewat sundulan sempurna yang melesat masuk rendah ke sisi kiri gawang.
Gol Rodriguez tercipta lewat proses penuh drama mengingat semenit sebelumnya, Italia U-20 hampir bermain dengan 10 orang setelah Matteo Prati dikartu merah wasit Glenn Nyberg.
Namun, wasit berubah pikiran setelah mengulas pelanggaran keras pemain Italia itu melalui video assistant referee (VAR) hingga hukuman kartu merah diubah menjadi kartu kuning.
Tak hanya itu, para pemain dan staf pelatih Uruguay sempat dipaksa menunda selebrasi karena wasit memilih untuk mengulas proses terjadinya gol lewat VAR.
Wasit Glenn Nyberg pada akhirnya mengesahkan gol tersebut setelah VAR menunjukkan tidak ada pelanggaran atau offside yang terjadi sebelum bola bersarang ke gawang Italia.
Kemenangan ini membuat Uruguay untuk kali pertama dalam sejarah berhasul menjuarai Piala Dunia U-20. Prestasi terbaik mereka sebelumnya adalah runner-up pada 1997 dan 2013.
Baca Juga: Jajal Kekuatan Timnas Indonesia, Hasil Akhir Bukan Prioritas Palestina
Uruguay juga menjadi tim Amerika Selatan pertama yang memenangi event terakbar kedua FIFA ini sejak kali terakhir dilakukan Brasil pada 2011 silam.
Hasil ini sekaligus meruntuhkan dominasi negara-negara Eropa yang sejak dekade terakhir selalu keluar sebagai juara yakni Prancis (2013), Serbia (2015), Inggris (2017) dan Ukraina (2019).
Berikut Daftar Juara Piala Dunia U-20
1977: Uni Soviet (Uni Soviet 2-2 Meksiko, adu penalti 9-8)
1979: Argentina (Argentina 3-1 Uni Soviet)
1981: Jerman Barat (Jerman Barat 4-0 Qatar)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
Terkini
-
Siapa Leo Wallin Wennerholm? Bek Tengah Keturunan Indonesia yang Rajin Cetak Gol dan Assist
-
Siapa Cino Cloos? Kiper Keturunan Cirebon di Ajax Amsterdam, 'Senior' Maarten Paes
-
Cerita Adik Pemain Persib Dion Markx, Xavier Markx Jadi Kapten di Tim Vitesse Arnhem
-
Pertaruhan Nasib Mikel Arteta di Arsenal, Raih Gelar Liga Inggris atau Dipecat
-
Satu Nama Berpengalaman Eropa Menguat Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Hasil Persis Solo vs Persib Bandung: Gol Tunggal Andrew Jung Menangkan Pangeran Biru
-
Bukan Cuma Piala Dunia, John Herdman Tantang Skuad Garuda Pecahkan Rekor Lawan Tim Eropa
-
Ajax Amsterdam Segera Resmikan Maarten Paes, Dean James Batal Direkrut
-
John Herdman Hapus Debat Lokal vs Diaspora: Kita Melawan Musuh, Bukan Diri Sendiri
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China