Suara.com - Rombongan Timnas Argentina tiba di Indonesia, Jumat (16/6/2023) dan disambut langsung oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir. Rombongan yang terdiri dari pelatih, ofisial dan pemain tiba di Bandara Soekarno-Hatta sekitar pukul 21.50 WIB.
Ketum PSSI Erick Thohir tidak sendiri menyambut Timnas Argentina. Ia didampingi oleh Wakil Ketua Umum Zainudi Amali serta sejumlah anggota Komite Eksekutif seperti Endri Erawan, Arya Sinulingga, Eko Setyawan, Muhammad, Hasnur Sulaiman, Rudy Yulianto, Sumardji, dan Sekjen Yunus Nusi.
Semua pemain Argentina dan ofisial, selain mendapat sambutan hangat, mereka juga dikalungi syal kain tradisional batik oleh Erick Thohir dan jajarannya.
"Selamat datang di Indonesia tim Argentina. Semoga mereka enjoy, nyaman dan menikmati pertandingan di sini," kata Erick Thohir dikutip dari laman PSSI, Sabtu (17/6/2023).
Dari Bandara, rombongan Argentina langsung menuju hotel Fairmont, tempat mereka menginap selama berada di Jakarta. Rencananya, Sabtu (17/6/2023), mereka akan berlatih di SUGBK.
Pertandingan Timnas Indonesia vs Argentina di FIFA matchday akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023) pukul 19.30 WIB.
Sebelum menghadapi Timnas Indonesia, Argentina menghadapi Australia di Beijing, China, pada Kamis (15/6/2023). Laga tersebut dimenangkan Albiceleste dengan skor telak 2-0.
Sementara Indonesia menghadapi Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Rabu (14/6/2023). Di laga tersebut, skuad besutan Shin Tae-yong hanya meraih hasil imbang 0-0.
Baca Juga: Timnas Argentina Tiba di Jakarta, Hotel Fairmont Dijaga Ketat Polisi
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Belum Resmi Tukangi Timnas Indonesia, Timur Kapadze Dibuat Geleng-geleng Suporter Garuda
-
Link Live Streaming Persib Bandung vs Dewa United Malam Ini Jumat 21 November 2025
-
PSM Makassar Mengamuk di Parepare: Hajar PSBS Biak 5-0, Alex Tanque Hattrick!
-
Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung vs Dewa United, Bentrok Skuad Timnas Indonesia
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia, Satu Rekor Ini Bakal Pecah
-
Timur Kapadze: Terima Kasih Kepada Pecinta Sepakbola di Indonesia
-
Apa Misi Terselubung Timur Kapadze di Jakarta?
-
Poling: 5 Nama Hebat Berebut Kursi Panas, Siapa Paling Cocok Latih Timnas Indonesia?
-
BREAKINGNEWS! Timur Kapadze ke Jakarta Tidak Wawancara dengan PSSI
-
Prediksi Persib Bandung Vs Dewa United 21 November 2025, Laga Panas Dijamin Gila-gilaan!