Suara.com - Salah satu hal menarik dalam duel Timnas Indonesia lawan Timnas Argentina nanti adalah pertemuan dua pemain termuda kedua tim.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia akan menghadapi Argentina pada Senin (19/6/2023) malam ini di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta dalam laga FIFA Matchday.
Skuad Timnas Argentina sendiri sudah tiba di Jakarta sejak Jumat (16/6/2023) malam WIB. Skuad asuhan Lionel Scaloni tersebut menggunakan pesawat carteran Garuda Indonesia dari Beijing, China.
Argentina datang setelah mengalahkan Australia 2-0 dalam FIFA Matchday Juni lainnya. Sedangkan Timnas Indonesia harus puas bermain imbang 0-0 dengan Palestina pekan lalu.
La Albiceleste --julukan Timnas Argentina-- sendiri tidak membawa tiga pemain bintangnya, Nicolas Otamendi, Angel Di Maria, dan Lionel Messi dalam lawatan ke Jakarta kali ini.
Tapi, Timnas Argentina masih punya materi tim yang mentereng, termasuk pemain mudanya.
Sama seperti Lionel Scaloni, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong juga membawa pemain-pemain muda di skuad Garuda. Lantas, siapa saja pemain termuda di kedua tim ini?
Dari Timnas Indonesia, ada Marselino Ferdinan yang masih berusia 18 tahun. Meski masih sangat muda, Marselino selalu mendapat kepercayaan dari Shin di tim senior Indonesia.
Marselino turun sebagai starter saat menghadapi Palestina. Selama diberi kesempatan bermain 71 menit, gelandang serang KMSK Deinze itu sukses menampilkan performa impresif.
Baca Juga: Menantang Juara Dunia: Head to Head Lengkap Timnas Indonesia Vs Argentina
Marselino berhasil melepaskan beberapa tembakan dan menciptakan peluang buat rekannya. Marselino kemudian digantikan oleh Saddil Ramdani.
Sementara dari kubu Argentina, ada Alejandro Garnacho yang diturunkan oleh Scaloni sebagai pemain pengganti di babak kedua saat melawan Australia.
Winger 18 tahun milik Manchester United ini tidak terlalu menonjol karena waktu bermainnya hanya 15 menit.
Menghadapi Timnas Indonesia, Garnacho berpotensi turun sejak awal pertandingan. Dengan begitu, Marselino Ferdinan dan Alejandro Garnacho akan punya waktu cukup lama untuk saling unjuk kebolehan.
Berita Terkait
-
Persib Juara Paruh Musim, Teja Paku Alam Kirim Kode untuk Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Ditolak Tunisia, Patrick Kluivert Tak Laku Usai Dipecat dari Timnas Indonesia
-
John Herdman Kurang Fit, Kelelahan?
-
Panggung Perdana John Herdman: Pimpin Timnas Indonesia Lawan Raksasa Eropa
-
Media Belanda Prihatin Lihat Ancaman Pembunuhan yang Menimpa Thom Haye
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
Terkini
-
Kabar Buruk untuk Liverpool, Conor Bradley Menepi Hingga Akhir Musim
-
Persib Bandung Kecam Ancaman Pembunuhan Terhadap Keluarga Thom Haye
-
Persija Panaskan Bursa Transfer, Eks Persib hingga Fajar Fathurrahman Gabung?
-
Persib Juara Paruh Musim, Teja Paku Alam Kirim Kode untuk Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Beckham Putra Ungkap Alasan Selebrasi Ice Cold saat Kalahkan Persija Jakarta
-
Muka Masam Sir Alex Ferguson Usai Manchester United Ulangi Rekor Buruk 44 Tahun Lalu
-
Kronologis Amukan Antonio Conte, Tendang Botol Minum, Teriak-teriak hingga Semprot Wasit
-
Ditolak Tunisia, Patrick Kluivert Tak Laku Usai Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Statistik Miris Gyokeres Tertutup dengan Kehebatan Arsenal, The Gunners Kena Prank Rp1,44 T
-
Panggung Perdana John Herdman: Pimpin Timnas Indonesia Lawan Raksasa Eropa