Suara.com - Banyak momen menarik terjadi saat Timnas Indonesia melawan Argentina di laga FIFA Matchday, Senin (19/6/2023) malam WIB.
Pertandingan yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, tersebut berakhir untuk kemenangan Argentina dengan skor 2-0.
Meski menelan kekalahan, permainan Timnas Indonesia mendapat apresiasi. Pasalnya, Skuad Garuda tetap berani menguasai bola dan melakukan sepak bola ofensif saat melawan negara peringkat satu dunia ini.
Lantas, momen menarik apa saja yang terjadi di laga Timnas Indonesia vs Argentina?
1. Gol Spektakuler Leandro Paredes
Gelandang Argentina milik Juventus tersebut menjadi sosok yang membuka gol pembuka La Albiceleste atas Timnas Indonesia di menit ke-38.
Argentina yang cukup kesulitan mencetak gol dari dalam kotak penalti, mendapat momen terbuka lewat Paredes. Pemain berusia 28 tahun yang berdiri bebas itu, langsung melepas tendangan jarak jauh yang tak bisa dibendung Ernando Ari Sutaryadi.
2. Gocekan Marselino
Marselino Ferdinan kembali mendapat kepercayaan untuk turun sejak awal pertandingan oleh Shin Tae-yong. Kali ini, pemain KMSK Deinze itu bermain penuh 90 menit.
Meski kesulitan untuk membangun serangan, penampilan Marselino mendapat sorotan. Ia tampak bermain lepas meski melawan tim juara Piala Dunia.
Bahkan beberapa kali Marselino menunjukkan skill individu lewat gocekannya. Salah satu gocekan itu bahkan mampu melewati bintang muda Manchester United, Alejandro Garnacho.
3. Asnawi Kantongi Garnacho
Turun sebagai bek kanan dan kapten sekaligus, Asnawi Mangkualam Bahar betul-betul menunjukkan penampilan yang impresif.
Meski gawang Timnas Indonesia kebobolan dua gol, Asnawi dinilai mampu menunjukkan penampilan defensif yang spektakuler.
Salah satu momen yang membuat decak kagum saat Asnawi berhasil melakukan tekel bersih kepada Alejandro Garnacho. Bahkan sejak Garnacho masuk di menit 60, ia terlihat kesulitan karena dikawal ketat oleh Asnawi.
Berita Terkait
-
Deretan Fakta Menarik usai Timnas Indonesia Dikalahkan Argentina pada FIFA Matchday
-
Shin Tae-yong Apresiasi Perjuangan Timnas Indonesia Lawan Argentina: Terima Kasih Sudah Bekerja Keras
-
Skuad Garuda Mampu Bikin Argentina Ketar-ketir, Erick Thohir: Dunia Bisa Lihat Sepak Bola Indonesia Bangun dari Tidur
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Siapa Cino Cloos? Kiper Keturunan Cirebon di Ajax Amsterdam, 'Senior' Maarten Paes
-
Cerita Adik Pemain Persib Dion Markx, Xavier Markx Jadi Kapten di Tim Vitesse Arnhem
-
Pertaruhan Nasib Mikel Arteta di Arsenal, Raih Gelar Liga Inggris atau Dipecat
-
Satu Nama Berpengalaman Eropa Menguat Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Hasil Persis Solo vs Persib Bandung: Gol Tunggal Andrew Jung Menangkan Pangeran Biru
-
Bukan Cuma Piala Dunia, John Herdman Tantang Skuad Garuda Pecahkan Rekor Lawan Tim Eropa
-
Ajax Amsterdam Segera Resmikan Maarten Paes, Dean James Batal Direkrut
-
John Herdman Hapus Debat Lokal vs Diaspora: Kita Melawan Musuh, Bukan Diri Sendiri
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China
-
John Herdman Temui Operator Liga, Bahas Sinkronisasi Jadwal Super League dan Timnas Indonesia