Suara.com - Shin Tae-yong dikabarkan akan melatih Bali United setelah bertemu dengan Bos Bali United, Pieter Tanuri dan Yabes Tanuri. Bahkan publik ramai membicarakannya dan menyebut sebagai pelatih baru dari Korea Selatan.
Gosip itu bermula dari Foto momen pertemuan Shin Tae-yong, dengan Pieter Tanuri dan Yabes Tanuri, telah menyebar luas di media sosial.
Akun Twitter @Bali_Football yang sering membahas sepak bola di Pulau Dewata mengunggah foto tersebut, namun tujuan pertemuan tersebut belum dijelaskan secara spesifik.
Netizen penasaran dengan agenda pertemuan ini, apakah terkait dengan tim nasional atau kerja sama lainnya.
Beberapa spekulasi muncul dari para netizen, termasuk kemungkinan adanya perbicaraan tentang tim nasional atau perekrutan pelatih baru.
Namun, hingga saat ini, pihak Bali United belum memberikan penjelasan resmi mengenai pertemuan ini.
Momen pertemuan ini tampaknya terjadi pada pertandingan pembuka kompetisi Liga 1 2023-2024 antara Bali United melawan PSS Sleman.
Pertandingan tersebut berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (1/7/2023) sore hari WIB.
Shin Tae-yong terlihat menyaksikan laga tersebut, didampingi beberapa asisten pelatihnya yang turut memantau pertandingan tersebut.
Baca Juga: Ajang Garuda International Cup 3 Digelar di Indonesia untuk Meriahkan Piala Dunia U-17 2023
Banyak spekulasi bermunculan tentang kemungkinan pertemuan ini terkait dengan Timnas Indonesia, seperti rencana perekrutan pelatih baru dari Korea Selatan atau diskusi mengenai pemain potensial untuk Timnas.
Pelatih asal Korea Selatan ini juga tidak sendirian dalam memantau pertandingan, asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto, juga ditugaskan untuk mengamati laga antara Persis Solo dan Persebaya Surabaya.
"Pelatih baru wi, pakbos minta saran dari sty atau dirtek baru," tulis @why****.
"Terlalu berharap besar, liat saja yang di ajak siapa , itu pelatih dan staff untuk timnas, bisa aja bicara soal timnas, dan termasuk TC untuk timnas," ucap @ser****.
"Pelatih baru dari korea?" tanya @dewa*****.
"Bisa jadi nunggu STY habis kontrak makanya Teco gak diganti," tulis @cok****.
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Brasil Dibuat Mati Kutu Saat Lawan Timnas Indonesia, Vinicius Jr Susah Dapat Bola, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Tampar Mulut Netizen, Erick Thohir Naturalisasi Emil Audero dan Mees Hilgers untuk Timnas Indonesia
-
Shin Tae-yong Dipuji Pelatih Singapura, Sebut Timnas Indonesia Banyak Perubahan dan Makin Kuat
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Hasil Liga Champions: Turunkan Pelapis, Arsenal Tetap Kalahkan Kairat Almaty dan Tampil Sempurna
-
Siapa Anatoliy Trubin? Kiper 2 Meter yang Bikin Pemain Real Madrid Menangis di Markas Benfica
-
Hasil Liga Champions: Ditekuk Benfica, Real Madrid Terpaksa Jalani Babak Playoff
-
Hasil Lengkap Liga Champions: Gol Kiper Anatoliy Trubin Bikin Real Madrid ke Playoff
-
John Herdman: Persija Jakarta Luar Biasa
-
Media Belanda: Transfer Maarten Paes ke Ajax Kental Campur Tangan Ordal PSSI
-
Mauricio Souza: Saya Suka Inisiatif John Herdman
-
Marc-Andre ter Stegen Hengkang ke Girona, Siapa Kapten Baru Barcelona?
-
Pengakuan Juwensley Onstein: Saya Diasuh Keluarga Angkat
-
Arbeloa Targetkan Poin Penuh di Lisabon Demi Hindari Drama Playoff Liga Champions Musim Ini