Suara.com - Ketua Badan Tim Nasional Sumardji geram dengan sikap Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll dan juru formasi PSM Makassar Bernardo Tavares. Ini karena dua sosok tersebut belum melepas pemain ke Timnas Indonesia U-23.
Adapun Thomas Doll memang belum melepas Rizky Ridho yang merupakan kapten Timnas Indonesia U-23. Sedangkan Bernardo Tavares masih menyimpan Dzaky Asraf.
Sementara Timnas Indonesia U-23 sudah harus berkumpul, kamis (10/8/2023) untuk memulai training camp (TC) persiapan Piala AFF U-23 2023 di Thailand. Geram dengan sikap Doll dan Tavares, Sumardji akan segera melapor kepada Ketua Umum PSSI Erick Thohir supaya ada tindakan.
"Saya laporkan ke ketua umum agar supaya ada tindakan ke belakang seperti apa. Tidak boleh kita biarkan. Orang pelatih asing cari makan di negara kita, tetapi mempersulit timnas, kalau bicara timnas ini bicara negara," tegas Sumardji saat ditemui di Lapangan A Senayan, Jakarta, Kamis (10/8/2023).
"Sudah berulang kali, ini dua kali kita dipersulit oleh pelatih klub Persija dan pelatih klub PSM Makassar," sambung lelaki yang pernah menjadi manajer Timnas Indonesia itu.
Sumardji menjelaskan khusus Rizky Ridho jasanya sangat dibutuhkan. Eks pemain Persebaya Surabaya itu adalah kapten Timnas Indonesia U-23 di mana kepemimpinannya sangat dibutuhkan.
"Sementara kami ini butuh tenaganya pemain yang memang dibutuhkan. Apalagi kita lihat, kapten timnas itu Ridho. Kalau kapten timnas Ridho saja tidak dikasih, yang harus kita pikir pada saat kita pertandingan nanti," jelas Sumardji.
"Pada saat kita kompetisi lawannya negara lain, Malaysia, Vietnam, Thailand, terus kita kalah, hasilnya minus, mau ditaruh di mana harga diri bangsa. Kok kayaknya kita ini hanya manggil satu orang saja susah minta ampun," tambahnya.
Piala AFF U-23 2023 berlangsung di Thailand pada 17-26 Agustus mendatang. Timnas Indonesia U-23 berada di Grup B bersama malaysia dan Timor Leste.
"Jadi pada kesempatan ini, saya berharap dukungan dari masyarakat karena kalau tidak ada dukungan dari masyarakat, kami pun akan kesulitan karena pelatih asing selalu berlindung pada bukan kalender FIFA," pungkasnya.
Baca Juga: Tak Gentar Lawan Pasukan Shin Tae-yong, Malaysia Optimis Tembus Final Piala AFF U-23 2023
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Hasil BRI Super League: Remontada Persija, Jungkalkan Persik Kediri 3-1
-
Catat! Ini Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di SEA Games 2025
-
Dear Erick Thohir! Sejarah Tercipta di Solo, Timnas Indonesia CP Lolos IFCPF World Cup 2026
-
Hadapi Irlandia Utara, Gennaro Gattuso Pesimis Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Ranking FIFA Terbaru: PSSI Fokus SEA Games 2025, Indonesia Makin Ketinggalan
-
Prediksi Inggris Bakal Berada di Grup Neraka Piala Dunia 2026, Haaland Cs Jadi Ancaman
-
Persib Bandung vs Dewa United, Jan Olde Riekerink Pede Targetkan Kemenangan
-
Zico Angkat Suara Soal Klaim Cristiano Ronaldo sebagai Pemain Paling Komplet Sejagat
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
3 Penilaian PSSI Anggap Nova Arianto Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20