Suara.com - Apresiasi dan pujian kepada pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong atau STY, kini datang silih berganti. Ini setelah dirinya menjadi pelatih pertama yang bisa membawa 3 Timnas Indonesia ke Piala Asia, yakni Timnas Indonesia U-20, Timnas U-23, dan Timnas Senior.
Keberhasilan Shin Tae-yong juga diparipurnakan oleh banyak pihak, termasuk atlet muda bulutangkis Indonesia, Alwi Farhan. Pemuda berbakat ini mengusulkan agar PSSI memberikan kontrak seumur hidup kepada Shin Tae-yong dan bahkan mengangkatnya sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS).
Alwi Farhan menyampaikan pendapatnya dengan antusias melalui akun Twitter pribadinya, @alwifarhanhasny, pada Selasa (12/9/2023). Dia menulis, "Shin Tae-yong kontrak seumur hidup! Jadi PNS jugak."
Ternyata, saran Alwi Farhan ini mendapat banyak tanggapan positif dari masyarakat. Bahkan, cuitannya menjadi begitu viral hingga diunggah di salah satu akun Instagram khusus sepakbola.
Banyak warganet yang mendukung ide untuk menjadikan pelatih asal Korea Selatan tersebut sebagai seorang PNS.
Meski begitu, viralnya cuitan Alwi Farhan sempat membuatnya panik, dan dia merasa perlu memberikan klarifikasi. Ia menjelaskan bahwa saran tersebut hanyalah candaan semata.
Profil Alwi Farhan
Sosok Alwi Farhan mulai dikenal publik ketika dia tampil dalam SEA Games Kamboja pada Mei 2023. Permainannya yang luar biasa membuatnya dijuluki sebagai "The Next Jojo dan Ginting."
Alwi Farhan adalah atlet tunggal putra bulutangkis Indonesia yang memiliki potensi besar untuk menggantikan atlet senior sekelas Jonatan Christie dan Anthony Ginting.
Meskipun baru mengikuti Pelatnas pada tahun 2022, Alwi yang saat ini berusia 18 tahun memiliki rekam jejak yang mengesankan dalam level junior.
Ia menunjukkan keunggulannya dengan meraih gelar juara di Bangladesh Junior International pada tahun 2021. Dalam pertandingan tersebut, Alwi Farhan berhasil mengalahkan rekan senegaranya, Iqbal Diaz Syahputra.
Tidak hanya itu, Alwi Farhan juga menunjukkan "gigi taringnya" saat ia keluar sebagai juara di ajang Alps International U-19 pada tahun 2022.
Penampilan Alwi Farhan juga mencuri perhatian saat ia berlaga dalam Osaka International Challenge 2023 di partai final. Sayangnya, ia harus mengakui keunggulan tunggal putra Jepang, Yushi Tanaka, pada kesempatan tersebut.
Alwi Farhan telah meraih prestasi luar biasa dengan menjadi juara di Korea Junior International dan Jaya Raya Junior International.
Alwi Farhan juga berhasil mencapai posisi runner-up dalam turnamen bergengsi Finnish Junior. Selain itu, dia juga pernah menempati posisi runner-up dalam Lithuanian International tahun 2022.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Drama 8 Gol di Indonesia Arena, Timnas Futsal Indonesia Segel Tiket Perempat Final
-
Kabar Baik dari Mauro Zijlstra, Cetak Gol dan Asis di Volendam
-
Tak Punya Pembelaan, Jan Oblak Persilahkan Fans Kritik Atletico Madrid usai Kalah dari Bodo/Glimt
-
Satu Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Susul Maarten Paes ke Ajax Amsterdam
-
Liam Rosenior Bongkar Jurus Chelsea Benamkan Napoli di Stadion Diego Maradona
-
Pep Guardiola Cetak Sejarah usai Man City Gilas Galatasaray, Apa Itu?
-
Sundulan Maut Robek Gawang Real Madrid, Anatoliy Trubin: Tiba-tiba Saya Disuruh Maju
-
3 Pemain Timnas Indonesia Cedera Jelang Debut John Herdman di FIFA Series 2026
-
Dominasi Inggris di Liga Champions: 5 Tim Premier League Lolos, Juara Bertahan Lalui Playoff
-
Tak Ada Perlakuan Istimewa, Bojan Hodak Peringatkan Layvin Kurzawa