Suara.com - Salah satu kiper keturunan sudah memulai urus berkas jadi Warga Negara Indonesia (WNI). Ancaman serius untuk kiper muda Timnas Indonesia, Ernando Ari.
Seperti diketahui, Indonesia tengah berusaha menambah amunisi pemain keturunan untuk mengisi skuad Garuda di Piala Asia 2023.
Kini, kiper keturunan Cyrus Margono dipastikan siap menjadi WNI. Ia sudah memulai tahapan mengurus dokumen dan berkas untuk syarat menjadi WNI.
Hal ini terkuak dalam sebuah unggahan akun Instagram @hamdan.hamedan. Dalam unggahan tersebut, tampak Cyrus ditemani ayahanda berada di Direktorat Keimigrasian untuk mengurus berkas jadi WNI.
"Alhamdulillah, tadi pagi menemani Pak Johan Margono, ayah @cmargono , bersilaturahim ke Direktorat Keimigrasian," tulis @hamdan.hamedan.
"Permohonan pewarganegaraan Cyrus berlanjut ke pembuatan SKIM sesuai dengan PERMENKUMHAM terbaru terkait anak berkewarganegaraan ganda terbatas yang lahir di luar negeri,"
"Ruh dari SKIM adalah syarat tinggal 5 tahun berturut-turut atau 10 tahun tidak berturut-turut. Dan ini alhamdulillah kini telah terpenuhi,"
"Cyrus pun akan menjadi (salah satu) orang pertama di Indonesia yang menempuh proses SKIM terbaru ini. Sehingga memang sudah yang paling cepat," paparnya.
Cyrus memang memiliki tahapan yang berbeda dari beberapa pemain naturalisasi Timnas Indonesia.
Baca Juga: Dibandingkan Wakil Asean Lain, Perjuangan Timnas U-24 Paling Membanggakan
Bisa dikatakan Cyrus Margono tak terhitung sebagai pemain naturalisasi.
Menurut Undang-undang Republik Indonesia No.12 Tahun 2006 tentang Kewarganegaraan Republik Indonesia pasal 6, pemain berkewarganegaraan ganda bisa mendapatkan status Warga Negara Indonesia (WNI) tanpa menjalani proses naturalisasi.
Sebab, dalam pasal tersebut diatur bahwa anak yang berkewarganegaraan ganda setelah berusia 18 tahun atau telah kawin, bisa memilih salah satu kewarganegaraan. Paling lambat tiga tahun setelah anak tersebut berusia 18 tahun alias 21 tahun atau telah menikah.
"Cyrus itu bukan pemain naturalisasi, karena memang dia itu anak berkewarganegaraan ganda. Memang secara aturan yang berlaku, ketika dia sudah berusia 21 tahun maka harus memilih kewarganegaraan," ungkap Hamdan Hamedan, mengutip dari kanal YouTube Chandra Margatama.
Jika memang Cyrus Margono bisa menjadi WNI dengan segera, tentunya ini bakal menjadi ancaman untuk Ernando Ari.
Pasalnya, Ernando saat ini menjadi pilihan utama Shin Tae-yong untuk mengisi posisi penjaga gawang Timnas Indonesia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Jadwal Lengkap Piala Asia Futsal 2026, Timnas Indonesia Ditantang Korea Selatan
-
Shayne Pattynama Hengkang ke Persija, Sandy Walsh Dipastikan Bertahan di Buriram United
-
Shayne Pattynama Hingga Top Skor Liga India Gabung Persija, Pimpinan The Jakmania Belum Puas
-
John Herdman Ogah Asal Comot Asisten Pelatih Lokal, Ini Alasannya
-
Emil Audero Memang Sengaja Ditinggal Bus, Ini Kronologinya
-
Bisikan Bojan Hodak buat Layvin Kurzawa dan Dion Markx, Singgung Soal Jaminan Starting XI
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
Shayne Pattynama Merasa Mudah Adaptasi di Persija Karena Hal Ini
-
Kenapa 7 Pemain Naturalisasi Ilegal Timnas Malaysia Diizinkan Kembali Merumput?
-
Respons Pemain Naturalisasi Malaysia Usai Sanksi FIFA Ditangguhkan