Suara.com - Bek senior Fachruddin Aryanto akhirnya dipanggil lagi masuk skuad Timnas Indonesia untuk menggantikan Jordi Amat yang tengah cedera. Fachruddin kembali dipanggil Shin Tae-yong untuk putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada jeda internasional Oktober ini.
Fachruddin Aryanto sebenarnya tak masuk dalam rencana awal Shin Tae-yong untuk dua leg pertandingan kontra Brunei Darussalam yang akan dihelat 12 Oktober dan 17 Oktober nanti.
Bek Madura United berusia 34 tahun itu tak masuk dalam skuad Garuda untuk laga putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Namun, Fachruddin mendapat 'durian runtuh' menyusul cedera yang dialami Jordi Amat. Pemain yang sempat menjabat kapten Timnas Indonesia itu pun akhirnya kembali masuk menjadi bagian skuad Garuda.
Fachruddin sendiri sebenarnya sempat cukup lama jadi pemain 'kesayangan' Shin Tae-yong. Namun, belakangan terlepas dari status sebagai kapten, menit bermain Fachruddin bersama Timnas Indonesia kian tergerus.
Bahkan, tercatat ia hanya duduk di bangku cadangan pada laga terakhir yang dilakoni Timnas Indonesia di FIFA Matchday September lalu, saat tim Garuda menang 2-0 kontra Turkmenistan.
Penampilan terakhir Fachruddin bersama Timnas Indonesia senior adalah pada Piala AFF 2022 lalu.
Gemilang di BRI Liga 1
Comeback-nya Fachruddin Aryanto ke skuad Timnas Indonesia sendiri rasanya cukup pantas, mengingat performanya yang ciamik di BRI Liga 1 musim ini.
Di usia yang sudah tak muda lagi, Fachruddin terus menetapkan dirinya sebagai pemain utama di lini pertahanan Madura United dan belum tergoyahkan dari posisinya.
Hingga pekan ke-14 yang sudah berjalan musim ini, Fachruddin telah bermain dalam 13 pertandingan dengan total 1.118 menit bermain dan berkontribusi besar membawa Madura United sementara bercokol di posisi kedua klasemen Liga 1 2023/2024, hanya terpaut satu angka dari Borneo FC di puncak.
Data statistik menunjukkan bahwa Fachruddin telah melakukan 18 tekel, 66 intersep, dan 50 sapuan.
Analisis data ini mengindikasikan bahwa Fachruddin memiliki kemampuan yang baik dalam membaca permainan, terutama dalam hal intersep yang lebih banyak daripada jumlah tekel yang dilakukannya.
Musim ini, Fachruddin juga telah menunjukkan distribusi bola yang sangat baik bersama Madura United. Ia berhasil melepas 499 umpan dalam 13 pertandingan, dengan rata-rata 38 umpan per laga.
Tidak hanya dalam hal kuantitas, kualitas umpan Fachruddin juga mencolok. Dari 499 umpan yang dilepasnya, sebanyak 444 umpan mencapai sasaran.
Tag
Berita Terkait
-
Prioritaskan SEA Games, PSSI Turunkan Timnas U-23 di FIFA Matchday November
-
SEA Games 2025: Indra Sjafri di Ambang Cetak Rekor Bersejarah di Timnas!
-
Dari Lapangan ke Komentar: Bukti Nyata Perbedaan Level Shin Tae-yong dan Alex Pastoor
-
Coach Justin Sentil Erick Thohir: Jangan Mundur, Saatnya Ambil Keputusan!
-
3 Gerbong Belanda yang Tidak Didepak PSSI Seperti Patrick Kluivert
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Ngeri! Eks Manchester United Patahkan Tulang Kepala Rekan Setim
-
Erick Thohir Pastikan 3 Sosok Ini Tetap Bersama PSSI, Termasuk Simon Tahamata
-
Bojan Hodak: Ada Parasit di Tubuh Thom Haye
-
Intip Kekuatan Honduras, Lawan Timnas Indonesia U-17 yang Diperkuat Anak Eks Bomber Inter Milan
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Modus Licik Eks ART Curi 5 Jam Mewah Iker Casillas, Kerugian Capai Rp3,5 M
-
PSSI Didesak Gara-gara Gosip Jepang Keluar dari AFC Santer di Indonesia
-
3 Gerbong Belanda yang Tidak Didepak PSSI Seperti Patrick Kluivert
-
Ketahuan! Simon Tahamata Temui Clarence Seedorf, Calon Pengganti Kluivert?
-
Tampil Impresif, Chelsea dan AC Milan Rebutan Kiper Keturunan Jepang