Suara.com - Arema FC yang kini masih di zona merah percaya diri mampu mengejutkan pemuncak klasemen, Borneo FC pada laga pekan ke-15 BRI Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Jumat (6/10).
“Saat kami bermain dengan tim dan ide kolektif, kami bisa mengejutkan Borneo FC dan bisa memenangkan pertandingan,” sesumbar pelatih kepala Arema FC, Fernando Valente seperti dilansir Antara, Kamis.
Pelatih asal Portugal itu mengungkapkan sejumlah faktor yang membuat tim dengan julukan Singo Edan itu optimistis mampu merebut tiga poin melawan Borneo FC, meski kedua tim kini dipisahkan 15 peringkat di tabel klasemen sementara Liga 1.
Menurut Valente, peningkatan penampilan para pemain di lapangan saat tanding, kepercayaan diri pemain, upaya meningkatkan diri dari pemain saat sesi latihan hingga semangat yang tinggi menjadi modalnya untuk mengalahkan tim lawan.
“Dengan menghadapi Borneo, kami memiliki satu kesempatan besar untuk menunjukkan kami siap mengalahkan tim lawan,” koar Valente.
Untuk itu, ia sudah menyiapkan taktik untuk laga tersebut, di antaranya taktik mengorganisasi dan penguasaan bola serta saling memahami antarpemain Arema FC saat bertarung di lapangan.
Meski begitu, ia mengakui Borneo FC merupakan salah satu tim kuat di Liga 1 musim ini dengan skuad yang kompetitif, berpengalaman, dan dibantu pelatih yang berpengalaman di kompetisi teratas klub sepak bola Tanah Air.
“Borneo tim yang sangat bagus, mereka punya pemain bagus yang berpengalaman, pemain yang kompetitif, dan punya pelatih yang paham Liga Indonesia,” kata Valente.
Meski masih bercokol di peringkat ke-16 klasemen sementara, saat ini Arema FC mulai menunjukkan kinerja membaik.
Baca Juga: Jadwal Lengkap BRI Liga 1 Pekan ke-15, Ada Big Match Persebaya Surabaya vs Persib Bandung!
Tim yang berasal dari Malang itu mengoleksi 13 poin dengan tiga kali kemenangan dalam 14 kali pertandingan.
Namun dalam empat pertandingan terakhir, Arema FC mampu mengalahkan Bhayangkara FC dengan skor 2-0, kemudian menahan imbang 0-0 Persita Tangerang, kalah dari Persebaya Surabaya 1-3, dan menang melawan PSS Sleman 2-1.
Sedangkan Borneo FC saat ini berada di posisi pertama klasemen sementara dengan mengoleksi 28 poin dengan delapan kali menang.
Berita Terkait
-
Gianluca Pandeynuwu Resmi ke Arema FC, Siap Panaskan Persaingan Kiper Utama Singo Edan Musim Ini
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
Borneo FC Lambat di Bursa Transfer, Fabio Lefundes Singgung Anomali di BRI Super League
-
Link Live Streaming Persis Vs Borneo FC di BRI Super League, 23 Januari 2026 Sore Ini
-
Prediksi Persis Solo vs Borneo FC di BRI Super Leaguje, 23 Januari 2026
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
Terkini
-
Luke Vickery Skiip, Jordi Whermann Jadi Pemain Pertama yang Dinaturalisasi di Era John Herdman?
-
Rachmat Irianto Dipuji Mirip Maradona, Comeback ke Timnas Indonesia?
-
Barcelona vs Copenhagen: Misi Blaugrana Jaga Rekor Unbeaten Lawan Wakil Denmark di Camp Nou
-
Kata-kata Harapan Tinggi Bojan Hodak Soal Kualitas Kurzawa dan Potensi Dion Markx di Persib Bandung
-
2 Faktor yang Bikin Timnas Indonesia Bisa Lolos Piala Dunia 2030 di Tangan John Herdman
-
Momen Asyik Ngobrol denggan Jay Idzes, Emil Audero Ditinggal Bus Cremonese?
-
Sembuh dari Cedera, Maarten Paes Masih Jadi Cadangan Mati di FC Dallas
-
Pemain Naturalisasi Ramai Hijrah ke Liga Lokal, Siapa Saja yang Masih Konsisten Main di Luar?
-
Prediksi Skor PSV Eindhoven vs Bayern Munich: Misi Bangkit Die Roten
-
Marselino Ferdinan Pamer Bekas Jahitan Operasi