Suara.com - Persija Jakarta keok melawan RANS Nusantara FC di kandangnya sendiri Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, dalam pekan ke-16 BRI Liga 1 2023/2024, Minggu (22/10/2023). RANS berjaya di hadapan Jakmania usai menang 2-1.
Kekalahan ini membuat Persija memperpanjang rekor tidak pernah menang di kandang. Sementara untuk RANS mereka terus bersaing di papan atas klasemen sementara BRI Liga 1.
Saat ini Persija menduduki posisi 11 klasemen BRI Liga 1 dengan 20 poin. Sedangkan RANS ada di peringkat 3 dengan 29 poin.
Jalannya pertandingan
Persija Jakarta sejatinya tampil menekan di awal-awal babak pertama. Meskipun memang ada sejumlah peluang yang didapatkan RANS meski memang bisa dipatahkan pemain belakang Persija.
RANS Nusantara mendapatkan penalti setelah Tavinho dilanggar oleh Cahya Supriadi di kotak terlarang. Evandro Brandao yang menjadi eksekutor berhasil menuntaskan tugasnya dengan baik, RANS Nusantara unggul 1-0 pada menit ke-11.
Tertinggal 0-1 memaksa Persija bermain menyerang. Marko Simic dan kawan-kawan berupaya bongkar pertahanan RANS tapi tidak pernah berhasil.
Beberapa kali Macan Kemayoran mendapatkan peluang. Tapi, tidak bisa terjadi gol didapatkan.
Alhasil, sampai peluit turun minum skor 0-1 tidak berubah. Persija tertinggal 0-1 di babak pertama.
Baca Juga: 3 Pemain Diaspora Dikabarkan Lolos Seleksi Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2023
Jalannya babak kedua tidak jauh berbeda di mana Persija menguasai permainan sementara RANS menunggu momentum. Namun, justru tim tuan rumah kembali kebobolan pada menit ke-56.
Cahya Supriadi haru mengambil bola dari gawangnya sendiri usai tembakan Angelo Teixeira gagal dimuntahkan. Skor 2-0 untuk RANS Nusantara FC.
Tidak butuh waktu lama bagi Persija memperkecil ketinggalan. Muhammad Ferarri sukses mencatatkan namanya di papan skor usai tandukan mengalir keras ke dalam gawang Hilman Syah pada menit 59. Skor 2-1 untuk RANS.
Persija masih terus berupaya menyamakan kedudukan. Namun, mereka kesusahan lantaran serangan yang dilancarkan selalu bisa dipatahkan pemain-pemain RANS.
Petaka datang menghampiri Persija pada menit ke-74. Rizky Ridho harus mandi lebih cepat usai diganjar kartu kuning dua kali oleh wasit.
Persija kini lebih bermain bertahan setelah kalah jumlah pemain. Sedangkan RANS berusaha keras supaya bisa menambah gol.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Mesin Gol Persija Jakarta Tegaskan Jaga Api Kemenangan Demi Kejar Borneo FC di Super League
-
Perang Sudan Kian Sadis, Muncul Seruan Boikot Manchester City, Kok Bisa?
-
Timnas Indonesia U-17 Target Minimal Seri Lawan Zambia, Syukur-syukur Bisa Menang
-
Patrick Vieira Dipecat Genoa, Mario Balotelli: Karma Itu Nyata!
-
Nova Arianto: Semoga Qatar Kembali Bersahabat dengan Timnas Indonesia
-
Dibeli dengan Mahar Rp2,2 T, Declan Rice Menjelma Jadi Gelandang Terbaik Dunia
-
Seberapa Hebat Calvin Verdonk di Laga Kontra Angers di Liga Prancis? Ternyata Tuai Pujian!
-
Mees Hilgers Terancam Absen di Laga Debut Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Lawan Brasil dan Honduras, Misi Timnas Indonesia Tembus Babak 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
-
Pemain Belanda yang Pernah Berlaga di Indonesia Bilang Sepak Bola Indonesia Banyak Kekurangan