Suara.com - Sandy Walsh mengungkapkan keinginannya untuk bermain di Liga 1 Indonesia setelah menyelesaikan kariernya di Eropa. Saat ini, Sandy Walsh adalah salah satu pemain terkemuka di KV Mechelen, klub yang berlaga di kompetisi kelas atas Liga 1 Belgia, atau Jupiler Pro League.
Prestasi gemilang Sandy Walsh terus berlanjut, menjadi andalan dalam tim KV Mechelen dengan 10 penampilan yang mengesankan di bawah arahan pelatihnya, Steven Defour.
Dalam usianya yang masih menginjak 28 tahun, Sandy Walsh merasa tertarik untuk merasakan panggung sepak bola di Liga Indonesia di masa depan.
"Mungkin beberapa tahun lagi," kata Sandy Walsh dalam wawancara yang ditayangkan di kanal YouTube Sport77 Official.
Meski begitu, Sandy Walsh menegaskan bahwa rencana pindah ke Indonesia masih akan memakan waktu yang cukup panjang.
Alasannya adalah keinginannya untuk terlebih dahulu merasakan pengalaman bermain di kompetisi Asia sebelum mempertimbangkan kembali ke Tanah Air.
"Saya rasa saya akan sepenuhnya memfokuskan diri di Asia dalam beberapa tahun mendatang. Mungkin tidak akan langsung bermain di Indonesia," tambahnya.
Sandy juga membagikan motivasinya untuk bermain di Indonesia, yang adalah untuk merasakan atmosfer unik yang ada di Liga 1.
"Saya ingin merasakan bermain di Indonesia untuk beberapa musim untuk melihat dan merasakan bermain di sini," ungkapnya.
Baca Juga: Persebaya Masih Mandek Diasuh Josep Gombau, "Hattrick" Tidak Pernah Menang
Namun, ia berharap agar kompetisi Liga 1 Indonesia semakin berkembang dalam berbagai aspek.
Sandy Walsh juga melihat potensi besar dalam perkembangan sepak bola Indonesia secara keseluruhan, termasuk Liga 1 yang masih memiliki ruang untuk perbaikan di berbagai aspek.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Profil Dro Fernndez: Pemain Keturunan Filipina Jebolan La Masia yang Diikat Kontrak Panjang PSG
-
Pemain Keturunan Filipina Dro Fernandez Resmi ke PSG Diikat Kontrak 4,5 Tahun
-
Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
John Herdman Mulai Perburuan Pemain Keturunan di Eropa demi Perkuat Timnas Indonesia
-
Saga Bursa Transfer: Manchester City Bawa Pulang Trent Alexander-Arnold ke Inggris?
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026