Suara.com - Wakil Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) 1 Zainudin Amali menyebut tidak ada keluhan dari peserta Piala Dunia U-17 2023 terkait rumput Jakarta International Stadium (JIS)
Hal itu ditegaskan Amali di tengah perbincangan publik yang menyebut kualitas rumput pada stadion yang ada di Jakarta Utara itu buruk. Komentar rumput JIS jelek muncul di media sosial dengan mengandalkan visual di siaran langsung yang ada di televisi.
Namun, pada kenyataannya, tidak ada keluhan dari tim-tim peserta di stadion tersebut dan sejauh tiga pertandingan digelar yaitu Kaledonia Baru vs Inggris (0-10), Brasil vs Iran (2-3), dan Prancis vs Burkina Faso (3-0) berjalan dengan lancar.
Amali pun mengaku heran mengapa ada suara yang mempermasalahkan rumput JIS. Terlebih, FIFA sebagai pemegang otoritas tertinggi sepak bola juga telah menyetujui JIS sebagai venue pertandingan yang artinya semua aspek yang dibutuhkan stadion itu telah memenuhi standar dunia.
“Kita tahu sudah ada pertandingan di JIS, dan tidak ada masalah. Tidak ada komplain dari pemain maupun pelatih. Terkait penjadwalan, itu yang menentukan adalah FIFA, termasuk ada dua grup (C dan E) di situ. Keputusan dari FIFA, kondisinya aman dan bisa digunakan,” kata Amali, melalui keterangan resmi PSSI, Minggu seperti dikutip dari ANTARA.
JIS terpilih sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 untuk memainkan pertandingan dua grup, yakni Grup C (Inggris, Brasil, Iran, Kaledonia Baru) dan E (Prancis, Burkina Faso, Korea Selatan, dan Amerika Serikat).
Di Piala Dunia U-17, JIS total menggelar 16 pertandingan yang terdiri dari 12 pertandingan fase grup, dua pertandingan 16 besar, dan dua pertandingan perempat final.
"FIFA menyatakan kondisinya aman. Jadi tidak perlu diperdebatkan," tegas Amali.
Dalam kesempatan yang sama, Amali juga berbicara tentang seremoni pembukaan Piala Dunia U-17 2023 yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada Jumat (10/11/) lalu.
Baca Juga: Hasil Piala Dunia U-17 2023: Venezuela Libas Selandia Baru 3-0, Leenan Romero Cetak Brace
“Yang memutuskan memenuhi atau tidak itu FIFA. Kami menyediakan fasilitasnya. Walaupun cuma delapan menit, itu pun sudah mendapat respons bagus, FIFA senang. Komentar di Instagram juga sangat positif dan bagus,” kata Amali.
“Sejauh ini, belum ada hal-hal yang mengganggu. Saya bersyukur bisa berkomunikasi dengan Wali Kota Surabaya, Mas Eri Cahyadi, pergerakannya cepat. Saya juga melihat tidak ada gangguan apa-apa. Armada untuk transportasi ke dan dari stadion juga akan ditambah dengan bus-bus kecil," paparnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
Terkini
-
Lars Joseph, Bintang Muda Feyenoord Berdarah Manado: Si Gesit Andalan Sayap Kanan
-
Gennaro Gattuso Masih Galau di Lini Depan Lawan Moldova, Tonali dan Donnarumma Starter
-
Pingsan di Latihan dan Ditemukan Kelainan Jantung, Eks Chelsea Terancam Pensiun Dini
-
Heimir Hallgrimsson Calon Pelatih Timnas Indonesia Lagi Sibuk Urus Cristiano Ronaldo
-
Timnas Indonesia U-22 akan TC Jangka Panjang Jelang SEA Games 2025
-
Kontrak Mandek, Kenan Yildiz Dilirik Chelsea, Arsenal, dan Real Madrid
-
Apa Kabar Mykhailo Mudryk? Menghilang Gegara Kasus Doping Ternyata Sudah Alih Profesi
-
Ibu Makassar, Ayah Inggris, Vincent Mahdi Siap Dipanggil Timnas Indonesia
-
Juventus Incar 3 Pemain Gratisan, Chelsea dan Liverpool Siap Jadi Penghalang
-
Lagi-lagi jadi Musafir! Persija Melakoni Laga Kandang di Luar Jakarta Kontra Persik kediri