Suara.com - Berikut 10 tim yang telah dipastikan lolos ke babak 16 besar Liga Champions 2023-2024. Terbaru ada Borussia Dortmund hingga Barcelona.
Borussia Dortmund berhasil mengunci satu tiket ke babak 16 besar Liga Champions 2023-2024 setelah mengalahkan AC Milan dalam matchday kelima Grup F, Rabu (29/11/2023).
Bermain di kandang lawan, San Siro, Dortmund tampil trengginas dengan mengalahkan tuan rumah AC Milan dengan skor 3-1.
Gol-gol Dortmund dicetak Marco Reus, Jamie Bynoe-Gittens dan Karim Adeyemi. Sementara tuan rumah cuma mampu mencetak satu gol lewat Samuel Chukwueze.
Kemenangan ini membuat Borussia Dortmund kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 10 poin dari lima pertandingan. Mereka unggul tiga poin dari Paris Saint-Germain (PSG) di tempat kedua.
Tambahan tiga poin membuat Dortmund dipastikan finis dua besar Grup F dan berhak mengamankan satu tiket ke babak 16 besar Liga Champions 2023-2024.
Jumlah poin Dortmund sudah tak mungkin dikejar oleh Newcastle United dan AC Milan yang kini menduduki urutan tiga dan empat dengan lima poin.
Bagi Milan, kekalahan ini bukan akhir segalanya. Pertandingan menghadapi Newcastle United akan menentukan lolos tidaknya mereka ke 16 bsar dengan syarat PSG kalah dari Dortmund di laga terakhir.
Dari Grup H, Barcelona mengalahkan FC Porto dengan skor 2-1 guna mengunci tiket ke fase gugur. Barcelona tertinggal lebih dulu sebelum melakoni comeback.
Baca Juga: Wajib Menang tapi Juga Harus Pragmatis, Newcastle Hadapi Situasi Dilematis Tandang ke PSG
FC Porto berhasil mencetak gol lewat bek veteran Pepe pada menit ke-30 yang memanfaatkan umpan dari Galeno.
Namun, hanya berselang dua menit, tim asuhan Xavi Hernandez berhasil menyamakan kedudukan 1-1 lewat gol Joao Cancelo yang memanfaatkan assist dari Pedri.
Di babak kedua, Barcelona yang tampil dominan berhasil melakoni comeback atau berbalik unggul lewat gol Joao Felix pada menit ke-57.
Kemenangan ini membuat Barcelona mengunci tiket ke babak 16 besar Liga Champions 2023-2024. Mereka untuk sementara memuncaki klasemen dengan koleksi 12 poin.
Poin Barcelona memang masih bisa disamakan FC Porto maupun Shakhtar Donetsk yang berturut-turut menduduki urutan dua dan tiga dengan sembilan poin.
Namun, kedua tim akan saling bertemu pada matchday terakhirnya, sehingga hanya salah satu yang berpotensi mengoleksi 12 poin untuk menemani Blaugrana ke 16 besar.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Tiba di Indonesia Bersama Sang Istri, John Herdman Dipanggil Petinggi FA, Ada Apa?
-
Hampir 300 Tim Ramaikan Liga TopSkor Greater Jakarta 2026, Pembinaan Usia Muda Makin Bergairah
-
Antoine Semenyo Langsung On Fire, Guardiola Dapat Potongan Puzzle yang Hilang
-
6 Rantis Kawal Skuat Persija Jakarta Tiba di Markas Persib Bandung
-
Sesaat Lagi Kick Off! Ini Lokasi Nobar Persib vs Persija di Jakarta dan Bandung
-
Terungkap! John Herdman Hampir Latih Eks Klub Wayne Rooney
-
Senyum-senyum Perih Ruben Amorim Saat Tiba di Kampung Halaman Usai Dipecat MU
-
Fabio Grosso Bongkar Penyebab Jay Idzes Cs Dipermalukan AS Roma di Olimpico
-
Rapor Jay Idzes Usai Sassuolo Dipecundangi AS Roma di Stadion Olimpico
-
Profil Klub Macclesfield FC yang Dilatih Adik Wayne Rooney: Tim Amatir Ukir Sejarah di Piala FA