Suara.com - PSM Makassar dihantam kabar buruk jelang menjamu Bhayangkara FC pada lanjutan pekan ke-22 BRI Liga1 2023/2024di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Jumat (8/12/2023).
Adalah kabar krisis finansial yakni gaji tertunggak kembali menghantam tim berjuluk Juku Eja tersebut.
Hantaman masalah internal itu disampaikan langsung pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares dalam jumpa pers, Kamis (7/12/2023).
"Jadi bayangkan jika klub membayar gaji kepada beberapa orang dan tak membayar kepada yang lain," kata Bernardo dilansir dari Terkini.id--jaringan Suara.com.
Kabar buruk menghampiri Manajemen PSM Makassar saat gaji pemain dan stafnya dilaporkan menunggak hingga 5 bulan.
Beberapa pemain mengalami keterlambatan gaju satu bulan, lainnya dua hingga tiga bulan, dan staf bahkan hingga lima bulan.
Bahkan sejumlah pemain dikabarkan mogok latihan usai melawan Persib Bandung dan memilih langsung bertanding lawan Bhayangkara FC.
"Kondisi ini tak membuat tim, ini menghancurkan tim, tak ada pertanyaan lagi bro," tegas dia.
Pelatih berlisensi UEFA Pro ini menegaskan bahwa situasi keuangan yang sulit telah merugikan performa timnya. Hanya sebagian pemain yang menerima pembayaran gaji, sementara yang lain masih terbelit dalam tunggakan.
Baca Juga: BRI Liga 1: Jelang Hadapi Bhayangkara FC, Pelatih PSM Makassar Akui Punya Modal Bagus
"Ini situasi buruk yang tak menolong tim. Sekarang, para pemain dengan gaji yang telat, juga staf, dan ini tak terlalu bagus, lingkungan tak terlalu bagus," jelas Bernardo Tavares.
Berita Terkait
-
Radja Nainggolan Absen Lawan PSM Makassar karena Cedera, Bhayangkara FC Langsung Rugi Rp 384 Juta
-
BREAKINGNEWS! Radja Nainggolan Cedera Usai Diumumkan Digaji Rp 5 Miliar, Gagal Bela Bhayangkara FC Lawan PSM Makassar
-
PSM Makassar Manfaatkan Absennya Radja Nainggolan saat Jamu Bhayangkara FC di BRI Liga 1
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Eks Dortmund dan Dua Mantan Timnas Kolaborasi Tempa 40 Bintang Muda
-
Jejak Kontroversial Wasit Real Madrid vs Barcelona, Fans Blaugrana Cemas
-
Hasil Dewa United vs Phnom Penh Crown di AFC Challenge League: Banten Warriors Ditahan Imbang
-
3 Striker Timnas Indonesia Minim Menit Bermain di Klubnya
-
Timnas Indonesia U-23 Dapat Keuntungan Tak Terduga di SEA Games 2025, Vietnam Meradang
-
Gianni Infantino Bikin Gebrakan Baru Luncurkan Piala ASEAN FIFA, Bagaimana Nasib Piala AFF?
-
BRI Super League Goes to Campus: Kenalkan Industri Sepak Bola ke Generasi Muda
-
Striker Timnas Indonesia Belum Terima Kenyataan Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Napoli Hantam Inter 3-1: Conte Balas Dendam, Sindir Lautaro dan Marotta
-
Kevin Diks Dapat Pembelaan Fans Borussia Monchengldbach: Seharusnya Ambil Penalti