Suara.com - Pengamat sepak bola Nasional Tommy Welly alias Bung Towel sentil kerja Indra Sjafri sebagai direktur teknik PSSI yang hampir tidak terlihat. Ia merasa Indra tak maksimal mengisi jabatan itu.
Ini karena belum ada prestasi yang diberikan. Towel menyebut bahwa Indra Sjafri lebih banyak mengurus persoalan Timnas Indonesia.
Padahal menurut Towel seorang direktur teknik bukan cuma mengurusi tim nasional saja. Padahal, ada pembinaan usia dini yang harus dibenahi.
"Yang di atas adalah Timnas. Jadi Timnas tidak pernah jadi faktor sendiri. Timnas itu bagian dari proses," kata Tommy dalam diskusi turun minum bersama PSSI Pers, Kamis (21/12/2023).
"Dirtek yang saat ini jarang sekali berbicara tentang pembinaan pemain muda. Naturalisasi hanya satu bagian atau faktor dari Timnas. Dengan kondisi sekarang, beberapa yang dinaturalisasi?" jelasnya.
Tak hanya direktur teknik, Towel juga kritik kinerja Badan Tim Nasional yang diketahui oleh Sumardji. Ia menyebut BTN sama sekali tidak maksimal karena lebih setuju dengan program naturalisasi.
"Di mana posisi kompetisi kita? Apa kompetisi kita yang kategorinya elite? Apa kontribusinya? PSSI punya tanggung jawab memajukan sepak bola nasional, salah satunya membuat timnas kita kuat," terang Towel.
"Jadi naturalisasi kita sudah gak debat, layak atau tidak. Ini karena koridor hukumnya sudah jelas. Tapi, kita mempertanyakan arah pengembangan sepak bola kita," kata Tommy.
"Kalau PSSI yang sekarang memutuskan semua naturalisasi bisa saja. Lalu pertanyaannya akan datang, di mana positioning kompetisi kita," pungkasnya.
Baca Juga: BRI Liga 1 Jadi Pakai VAR Nggak Sih? PSSI dan LIB Beda Pandangan
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Hasil BRI Super League: Remontada Persija, Jungkalkan Persik Kediri 3-1
-
Catat! Ini Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di SEA Games 2025
-
Dear Erick Thohir! Sejarah Tercipta di Solo, Timnas Indonesia CP Lolos IFCPF World Cup 2026
-
Hadapi Irlandia Utara, Gennaro Gattuso Pesimis Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Ranking FIFA Terbaru: PSSI Fokus SEA Games 2025, Indonesia Makin Ketinggalan
-
Prediksi Inggris Bakal Berada di Grup Neraka Piala Dunia 2026, Haaland Cs Jadi Ancaman
-
Persib Bandung vs Dewa United, Jan Olde Riekerink Pede Targetkan Kemenangan
-
Zico Angkat Suara Soal Klaim Cristiano Ronaldo sebagai Pemain Paling Komplet Sejagat
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
3 Penilaian PSSI Anggap Nova Arianto Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20