Suara.com - Timnas Indonesia sementara berada di dasar klasemen usai rampungnya matchday 1 Grup D Piala Asia 2023. Skuad Garuda membuka kampanyenya di Piala Asia Qatar dengan kekalahan lawan Irak.
Timnas Indonesia takluk dengan skor 1-3 dari tim Asia Barat itu pada laga Grup D yang digelar di Stadion Ahmed bin Ali, Al Rayyan, Qatar, Senin (15/1/2024) malam WIB, walaupun sempat bermain lebih baik dari pertemuan melawan Irak dua bulan lalu saat kalah 1-5 di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Skuad Garuda sempat menyamakan kedudukan lewat Marselino Ferdinan (37') setelah sebelumnya tertinggal lebih dahulu melalui gol Mohanad Ali (17').
Namun, dua gol yang dilesatkan Osama Rashid (45+7’) dan Aymen Hussein (75’) membuat pasukan Singa Mesopotamia --julukan Timnas Irak-- memenangi laga dengan skor 3-1.
Dengan hasil ini, Timnas Indonesia menjadi juru kunci klasemen sementara Grup D dengan tanpa poin dan minus dua gol.
Sebenarnya, jumlah poin Timnas Indonesia sama dengan Vietnam. Pada matchday pertama, Vietnam kalah dengan skor 2-4 dari Jepang.
Indonesia dan Vietnam sama-sama belum mendapatkan poin dan selisih gol minus dua. Namun, Vietnam berada di posisi yang lebih baik daripada Indonesia. Vietnam punya jumlah gol memasukkan dan poin disiplin lebih baik.
Sementara untuk Irak, kemenangan ini membuat mereka membuntuti Jepang di posisi kedua dengan poin yang sama yaitu 3 poin.
Selanjutnya, di matchday 2 Grup D, Timnas Indonesia akan melakoni partai hidup mati wajib menang melawan Vietnam pada Jumat (19/1/2024) malam pukul 21:30 WIB di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha.
Baca Juga: Rizky Ridho Kena 'Bully' Pemain Irak, Lini Pertahanan Timnas Indonesia Kian Mengkhawatirkan
Sementara itu beberapa jam sebelumnya, Jepang akan menantang Irak di Stadion Education City, Al Rayyan, Jumat (19/1/2024) pukul 18:30 WIB.
Klasemen Piala Asia 2023 Grup D:
Berita Terkait
-
Pelatih Keturunan Indonesia Berpisah dengan Ajax, Bakal Latih Skuad Garuda?
-
Piala Dunia U-17: Pertarungan Kedua, Pendukung Skuat Garuda Jangan Terlalu Menuntut!
-
Kontra Brasil, Tak Ada Salahnya Kita Pandang Pertarungan Ini seperti Evandra Florasta
-
78 Persen Umpan Akurat Dean James Gagal Selamatkan Go Ahead Eagles dari Kekalahan
-
Calvin Verdonk Main Solid, Tapi Lille Tumbang dari Slavia Praha
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Thibaut Courtois Simpan Dendam ke Klub Inggris? Ini Cerita di Baliknya
-
Dean James Tampil Penuh, Go Ahead Eagles Malah Dihajar RB Salzburg
-
Adam Alis: Lapor Ketua, Perjuangan di Malaysia Tidak Sia-sia
-
Jurgen Klopp Masuk Radar Barcelona, Hansi Flick Disebut Siap Angkat Kaki
-
Pemain Keturunan Maluku 'Membelot' ke Timnas Curacao untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Legenda Luca Toni: Mesin Gol Italia yang Bawa Bayern Munich Raih Treble
-
Pelatih Keturunan Indonesia Berpisah dengan Ajax, Bakal Latih Skuad Garuda?
-
Klasemen Grup G ACL II: Kokoh di Puncak, Persib Bandung Selangkah Lagi ke 16 Besar
-
78 Persen Umpan Akurat Dean James Gagal Selamatkan Go Ahead Eagles dari Kekalahan
-
Jadi Pahlawan Kemenangan di Selangor, Adam Alis: This is Persib!