Suara.com - Performa petugas VAR (Video Assistant Replay) di laga Timnas Indonesia vs Jepang, Salman Ahmad Falahi, patut mendapat sorotan.
Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Al Thumama, Rabu (24/1/2024) malam WIB, Jepang menang dengan skor 3-1.
Tiga gol Samurai Biru berasal dari brace Ayase Ueda dan gol bunuh diri Justin Hubner. Sementara gol balasan Garuda dicetak Sandy Walsh.
Beberapa keputusan wasit dan petugas VAR di laga tersebut mendapat sorotan. Salah satunya keputusan memberi penalti buat Jepang di awal babak pertama.
Awalnya Jordi Amat terlibat perebutan bola dengan Ueda, penyerang Feyenoord itu akhirnya terjatuh di kotak penalti dan wasit meniup peluit tanda pelanggaran.
Wasit tidak langsung menunjuk titik putih, ia berkonsultasi dengan petugas VAR—salah satunya Salman Ahmad Falahi— bahkan melihat tayangan ulang.
Tidak berselang lama, wasit Khamis Mohammed tetap memutuskan pelanggaran buat Jordi Amat dan penalti buat Jepang yang dikonversi menjadi gol oleh Ayase Ueda sendiri.
Faktanya menariknya, bukan kali pertama ini Salman Ahmad Falahi menjadi petugas VAR pada laga Timnas Indonesia di Piala Asia 2023.
Sebelumnya, Salman Ahmad Falahi juga menjadi petugas VAR saat Timnas Indonesia menghadapi Irak pada laga perdana Grup D.
Baca Juga: Timnas Indonesia Tumbang, Rafael Struick: Suatu Kehormatan Bisa Melawan Jepang
Dalam laga ini, Irak unggul lebih dulu lewat sepakan keras Mohanad Ali di menit 17. Timnas Indonesia sempat menyamakan kedudukan via tembakan jarak dekat Marselino Ferdinan di menit 37.
Irak mampu unggul di pengujung babak pertama usai Osama Rashid mencetak gol di menit 45+7. Namun, gol ini menjadi perbincangan karena dinilai offside.
Wasit pun sempat berkoordinasi dengan petugas VAR di laga ini yaitu Salman Ahmad Falahi asal Qatar dan Sivakorn Pu-Udom dari Thailand.
Meski terlihat jelas ada potensi offside di tayangan ulang, petugas VAR dan wasit sepakat untuk mengesahkan gol kedua Irak.
Profil Salman Ahmad Falahi
Salman Ahmad Falahi adalah wasit asal Qatar kelahiran 5 Februari 1990. Di usianya yang baru 33 tahun, ia sudah menjadi wasit dengan segudang pengalaman di level internasional.
Berita Terkait
-
Profil Ayase Ueda, Mimpi Buruk Timnas Indonesia di Piala Asia 2023
-
Indra Sjafri Beri Sinyal Timnas Indonesia U-20 Hadapi Suwon FC, Klub Baru Pratama Arhan
-
Jajal Timnas Indonesia U-20 di GBK, Pelatih Thailand Minta Pasukannya Nikmati Pertandingan
-
Update Klasemen Peringkat 3 Terbaik Piala Asia: Permutasi Gila Grup E, Timnas Indonesia di Ujung Tanduk
-
3 Pemain Timnas Indonesia dengan Performa Paling Impresif di Fase Grup Piala Asia 2023
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
Terkini
-
Head to Head Persib Bandung vs Persis Solo Jelang Laga Pekan ke-10 BRI Super League 2025-2026
-
STY Siap Kembali, PSSI: Tak Mudah Cari Pelatih yang Cocok untuk Timnas Indonesia
-
Apa Bisa Diterima? Ternyata Ini Alasan Erick Thohir Ogah Tunjuk Pelatih Interim Timnas Indonesia
-
Jay Idzes Bangga Lini Belakang Sassuolo Membaik, Namun Akui Kekalahan Dramatis di Mapei
-
Prediksi Persib Bandung vs Persis Solo di BRI Super League 27 Oktober 2025
-
4 Pemain Keturunan Masuk Skuad Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2025
-
Ketegangan Membara Usai El Clasico di Bernabeu, Reaksi Tak Terduga dari Pelatih Real Madrid
-
Apa Itu FIFA ASEAN Cup? Turnamen Baru Peluang Timnas Indonesia Jadi Raja Asia Tenggara
-
Piala ASEAN FIFA Diluncurkan, Timnas Indonesia Bisa Mentas dengan Kekuatan Penuh
-
Christian Vieri Prediksi Igor Tudor Bakal Dipecat Juventus