Suara.com - Megabintang veteran sekaligus kapten Timnas Argentina, Lionel Messi mungkin harus memilih antara bermain bersama negaranya dalam Copa America atau Olimpiade Paris 2024. Demikian kata Gerardo Martino, pelatih Messi di klubnya, Inter Miami.
Sebelumnya, pelatih Timnas Argentina U-23, Javier Mascherano membuka pintu untuk masuknya Lionel Messi sebagai salah satu pemain senior untuk membela Tim Tango dalam Olimpiade Paris.
Ketika ditanya apakah Messi akan memilih Copa America 2024 atau Olimpiade Paris, Gerardo Martino tak langsung menjawab, melainkan memberi contoh situasi yang dihadapi rekan setim Messi di MLS, Diego Gomez, yang merupakan pemain Timnas Paraguay.
BACA JUGA: 'Downgrade' Jadi Asisten Pep Guardiola, Wayne Rooney Rela Khianati Manchester United
"Dia (Gomez) menghadapi pilihan antara Copa America dan Olimpiade," kata pelatih yang akrab disapa Tata Martino itu seperti dilansir Tribal Football, Kamis (22/2/2024).
"Saya bilang kepada mereka (Federasi Sepak Bola Paraguay) agar pilihkan satu saja (untuk Gomez). Situasinya mungkin sama untuk Leo," sambung pelatih yang sebelumnya juga pernah membesut Messi di Barcelona pada 2013-2014 serta di Timnas Argentina pada 2014-2016 itu.
Copa America 2024 akan digelar di Amerika Serikat mulai 20 Juni sampai 14 Juli atau kurang dari dua pekan sebelum Olimpiade Paris dimulai.
Messi yang kini berusia 36 tahun sudah pernah memperkuat Argentina dalam Olimpiade ketika mereka merebut medali emas Olimpiade Beijing 2008.
Peraih Ballon d'Or delapan kali itu akhirnya mengangkat trofi kejuaraan besar pertamanya ketika Argentina menjuarai Copa America pada 2021, yang setahun kemudian diikuti dengan trofi Piala Dunia 2022 di Qatar.
Baca Juga: Bikin Fans Kecewa, Lionel Messi Ungkap Alasan Absen pada Laga Persahabatan di Hong Kong
Tag
Berita Terkait
-
Profil Layvin Kurzawa, Eks Rekan Lionel Messi di PSG yang Dirumorkan Direkrut Persib
-
Scaloni Buka Suara soal Messi dan Daftar Pemain Argentina untuk Piala Dunia 2026
-
Klub Arab Saudi Goda Lionel Messi dengan Kontrak Tak Masuk Akal, Minta Apa Saja Dikasih
-
Cristiano Ronaldo Investasi AI, Lionel Messi Ketinggalan Zaman Akui Tak Pernah Pakai ChatGPT
-
Cerita John Herdman Kena Maki Eks Pelatih Lionel Messi
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
Pep Guardiola Panik Lihat Strategi Benfica-nya Mourinho, Takut Man City Gagal Lolos
-
Bikin John Herdman Kepincut, Apa Kelebihan Bali United Training Center?
-
Layvin Kurzawa Belum Debut di Persib Bandung vs Persis Solo
-
Eliano Reijnders Tak Sabar Main Bareng Layvin Kurzawa
-
Liverpool Krisis Bek Kanan Usai Frimpong Cedera, Arne Slot Menolak Panik di Bursa Transfer
-
Guardiola Kirim Pesan Terima Kasih ke Mourinho usai Jebloskan Real Madrid ke Playoff Liga Champions
-
Anomali Raksasa Eropa, 3 Raja Tersingkir Memalukan dari Persaingan Babak 16 Besar Liga Champions
-
Real Madrid Gagal Lolos Langsung Liga Champions, Mbappe Sebut Permainan El Real Sangat Memalukan
-
Semua Anggota Exco FA Malaysia Resmi Mundur, Kenapa?
-
Carrick Bawa DNA Sir Alex Kembali Saat Manchester United Bungkam Arsenal dan Manchester City