Suara.com - Bek naturalisasi, Jay Idzes mengungkapkan bahwa Marc Klok memiliki peran baru di Timnas Indonesia. Perannya bahkan melebihi dari sekedar pemain biasa.
Apa yang dimaksud Jay Idzes adalah Marc Klok bersedia untuk menjadi jembatan antara pemain keturunan untuk beradaptasi lebih cepat dengan Timnas Indonesia.
Bek Venezia itu pun menganggap Marc Klok sudah seperti kakak sendiri mengingat statusnya sebagai pemain naturalisasi yang telah lama membela Timnas Indonesia.
Baca juga: Timnas Indonesia Gelar Latihan Perdana Jelang Lawan Vietnam, Shin Tae-yong: Belum Lengkap
"Dia seperti kakak bagi kami di Timnas Indonesia. Dia membantu saya saat ini bersama para pemain muda lainnya," kata Jay Idzes kepada awak media usai latihan di Stadion Madya, Jakarta, Senin (18/3/2024).
"Terutama bagi yang berasal dari Eropa, kami mencoba beradaptasi secepat mungkin dia sangat membantu saya dengan itu."
"Sama seperti yang lain juga, saya mendapatkan sambutan yang hangat. Jadi saya sangat senang dengan itu."
Jay Idzes menjadi salah satu pemain keturunan terbaru yang dinaturalisasi Timnas Indonesia. Sang pemain berpeluang menjalani debut akhir bulan ini.
Sebagai informasi, Timnas Indonesia akan memainkan dua laga kontra Vietnam dalam lanjutan Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Skuad Garuda akan bertindak sebagai tuan rumah di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada 21 Maret sebelum bertandang ke markas Vietnam lima hari berselang.
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
John Herdman Baru Diresmikan, Ezra Walian Langsung Kirim Kode Keras
-
Ratchaburi Resmi Datangkan Pemain Timnas Malaysia Keturunan Inggris Jelang Lawan Persib Bandung
-
14 Laga Krusial: Peta Jalan John Herdman Dongkrak Ranking FIFA Timnas Indonesia ke 100 Besar
-
Harry Kane Akui Sulit Belajar Bahasa Jerman, Sampai Ikuti Les Dua Kali Seminggu
-
Alex Pastoor Masuk Radar Pelatih FC Utrecht, Bakal Latih Miliano Jonathans
-
Klasemen Liga Prancis: Lille Klub Calvin Verdonk Masih Bertahan di Empat Besar
-
Catat! Ini Tanggal Kedatangan John Herdman ke Indonesia
-
Media Vietnam Kaget John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Duo Sayuri Dapat Pengakuan Disebut Layak Main di Liga Portugal
-
Setelah 20 Pertandingan, Wolves Akhirnya Raih Kemenangan Perdana di Liga Inggris 2025/2026