Suara.com - Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes mengatakan penampilan regulernya di level klub di Serie B Italia bersama Venezia sangat membantu adaptasinya jelang debut bersama skuad Garuda.
Sejak kepindahannya ke klub kasta kedua Liga Italia itu pada Juli 2023 lalu setelah berkiprah di Belanda, Jay Idzes telah tampil 18 kali di semua kompetisi musim ini dengan torehan tujuh clean sheet dan total menit bermain 1,514 menit untuk mengantarkan klubnya bersaing di papan atas Serie B.
Bek sentral berusia 23 tahun itu sempat melewatkan 13 pertandingan Venezia musim ini karena menderita cedera oklusi vena retina pada rentang akhir Oktober tahun lalu sampai akhir Januari tahun ini.
Namun setelah pulih, Jay Idzes langsung kembali mendapatkan kepercayaan dari pelatih Paolo Vanoli di jantung pertahanan Venezia.
"Tentu saja itu membantu jelang tampil bersama Timnas Indonesia, karena Anda mendapatkan irama dan saya bermain setiap minggu 90 menit. Itu membantu tentu saja, menurut saya itu bagus," kata Idzes seperti dikutip Antara, Rabu (20/3/2024).
Bek bertinggi 1,9 meter itu juga sangat terbantu dengan pola permainan di Venezia yang memainkan formasi tiga bek sejajar, di mana formasi ini adalah formasi yang kerap diterapkan pelatih Shin Tae-yong di Timnas Indonesia.
"Ya, Venezia dan Indonesia sama-sama bermain dengan skema tiga bek (tengah). Jadi, saya rasa itu cukup membantu karena saya tahu apa yang diinginkan pelatih dan sistem permainan seperti apa yang diinginkan. Jadi itu sangat membantu," katanya.
Lebih lanjut, Idzes sangat antusias dan tidak sabar menunggu debutnya yang sudah di depan mata ketika Timnas Indonesia berlaga melawan Vietnam dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua Grup F di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (21/3/2024) esok pukul 20.30 WIB.
"Sangat bagus, saya tidak bisa menjelaskannya karena semuanya terjadi dengan sangat cepat," ucap Idzes.
Baca Juga: Yang Penting Main, Ragnar Oratmangoen Siap Ditempatkan di Posisi Mana Pun di Timnas Indonesia
"Kami telah berusaha melewati proses ini sejak lama tapi sekarang semua terasa begitu cepat hingga saya sudah bertemu rekan-rekan dan ikut latihan," kata bek kelahiran Mielo, Belanda 2 Juni 2000 itu.
"Saya berharap bisa bermain dan menjalani debut nanti, intinya saya sangat antusias," pungkasnya.
Berita Terkait
-
FIFA Matchday November 2025 Tak Pengaruhi Ranking FIFA Timnas Indonesia, Lho Kenapa?
-
Komentar Penyerang Keturunan Medan Bikin Timnas Indonesia Tenang, Kenapa?
-
Hitung-hitungan Timnas Indonesia U-17 Lolos 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
-
Satu Tim dengan Nathan Tjoe-A-On, Striker Keturunan Bandung Beri Kode Gabung Timnas Indonesia?
-
Timnas Indonesia U-17 Terlempar dari Zona Lolos Peringkat Ketiga Terbaik Piala Dunia U-17 2025
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
FIFA Matchday November 2025 Tak Pengaruhi Ranking FIFA Timnas Indonesia, Lho Kenapa?
-
Rahasia Persija Jakarta Hattrick Kemenangan, Apa Kata Mauricio Souza?
-
Kembali Jadi Musafir, Persija Nantikan Kepastian Main di JIS
-
Komentar Penyerang Keturunan Medan Bikin Timnas Indonesia Tenang, Kenapa?
-
Hitung-hitungan Timnas Indonesia U-17 Lolos 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
-
Satu Tim dengan Nathan Tjoe-A-On, Striker Keturunan Bandung Beri Kode Gabung Timnas Indonesia?
-
Prediksi dan Link Streaming Red Star vs Lille: Calvin Verdonk Bakal Unjuk Gigi
-
Jadwal BRI Super League Pekan ke-12 6-9 November 2025
-
Bakal Nganggur 4 Bulan, Lionel Messi Ditawari Duit Rp175 M tapi Ini Syaratnya
-
Eduardo Perez Tegaskan Disiplin Krusial Persebaya vs Persik di Tengah Pengawasan VAR Ketat