Suara.com - Polemik soal jersey terbaru Timnas Indonesia garapan Erspo (Erigo Sport) masih memanas. Terbaru Ketua Jakmania, Dicky Soemarno, dan Ernanda Putra.
Ernanda Putra sendiri merupakan sosok di balik konsep filosofi desain jersey Timnas Indonesia buatan Erspo. Ia adalah founder dari Makna Kreatif sebagai pembuat desain jersey.
Ernanda Putra sempat menjelaskan peran yang diemban Makna Kreatif dari project PSSI x Erspo ini. Terdapat dua tanggung jawab yang dilakukan Makna Kreatif, di antaranya desain branding dan konsep logo Erspo, kemudian konsep filosofi desain.
Adapun, filosofi yang diusung pada desain jersey skuad Garuda Erspo ini bertajuk echoes of allegiance atau gemuruh kesetiaan.
Filosofi itu tertuang pada detail corak pada jersey terbaru Timnas Indonesia. Namun, banyak orang yang masih menyebut desain tersebut terlalu polos dan tidak merepresentasikan gemuruh suporter.
Salah satu yang menyuarakan hal itu adalah Dicky Soemarno. Dalam unggahan di Instagram Story-nya, Dicky mempertanyakan makna “gemuruh” pada pattern jersey Timnas.
“Kalau bicara suporter, salah satu idiom, simbol dan representasi suporter di Indonesia ya gambar Bonek,” tulis Dicky.
“Kalau gemuruh sebagai pattern, kayaknya akan jadi perdenatan gemuruh yang seperti apa yang ada di suporter dan memang sudah merasakan gemuruh yang kayak gimana sebagai suporter,” jelasnya.
“Kalau cuma gemuruh direpresentasikan dari nonton di TV terus-terusan ya pasti beda energinya,” pungkasnya.
Baca Juga: Mills Tanggapi Penghapusan Logo Mereka di Jersey Timnas Indonesia, Akui Bingung
Menanggapi soal hal ini, Ernanda Putra langsung membalas di platform yang sama.
Ia mengaku juga merupakan seorang suporter garis keras dan punya pengalaman nonton langsung pertandingan di lapangan.
“Pas banget oomku saya, orang Surabaya dan fans Bajul Ijo dari tahun 1996. Sampai sekarang udah 2 kali nonton di stadion jaman SMP jaman Jaksen Tiago dkk dan 4 kali nonton Indonesia langsung di GBK. AFC sampe Piala Asia.”
“Saya juga tahu rasanya jadi suporter garis keras, gak cuma Anda doang yang suporter. Makasih buat infonya yang jujur sudah tahu semuanya dari jaman Anda belum kenal saya. Gih research dulu ya sebelum kritik orang,” ungkap Ernanda Putra.
Terlepas dari perdebatan yang hadir setelah peluncuran jersey baru Timnas Indonesia garapan Erspo. Debut jersey ini berakhir manis.
Pada laga melawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (21/3) kemarin, Timnas Indonesia mengalahkan Vietnam 1-0.
Berita Terkait
-
Mills Tanggapi Penghapusan Logo Mereka di Jersey Timnas Indonesia, Akui Bingung
-
Nonton Indonesia vs Vietnam, Jokowi Tak Pakai Jersey Timnas Terbaru Jadi Sorotan
-
Tanpa Sepatah Kata, Jokowi Beri Isyarat Ini untuk Desain Baru Jersey Timnas
-
Siapa Pemilik Erspo? Sempat Dikritik karena Kualitas Jersey Baru Timnas Indonesia
-
Dokter Tirta Review Jersey Timnas Indonesia, Kasih Masukan Begini Buat Erspo
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Jelang Persebaya vs Arema FC, Jose Gomes: Ini Derbi Terbesar yang Sesungguhnya!
-
Pincang! Liverpool Tanpa Florian Wirtz dan Bradley Lawan Nottingham Forest
-
Hansi Flick Siap Latih Lionel Messi jika kembali ke Barcelona
-
Indonesia Host FIFA Series 2026, Erick Thohir Puji Apresiasi Tanpa Henti FIFA
-
Tampil Jeblok, Jersijap Jepara Pecat Pelatih Mario Lemos
-
Jadwal Pertandingan Liga Italia 22-25 November 2025, Jay Idzes dan Emil Audero Main Kapan?
-
Final IFCPF Asia Oceania Cup 2025: Timnas Indonesia CP Siapkan Strategi Khusus Hadapi Iran
-
Disebut Cari Pelatih Murah untuk Timnas Indonesia, Ini Kata-kata PSSI
-
Breaking News! Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Kans Besar Lawan Juara Dunia
-
Bukan Batik Malaysia! Timur Kapadze Dapat Hadiah Batik Indonesia dari Sosok Ini