Suara.com - Park Hang-seo masuk ke dalam bursa calon pelatih Timnas Vietnam usai pemecatan Philippe Troussier. Hal itu dikonfirmasi Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF).
Dikutip media Vietnam, kali ini negara itu akan seleksi calon pelatih sangat ketat.
"Kami tidak menutup kemungkinan apapun (untuk pelatih baru), yang penting tim Vietnam perlu diperkuat," tulis Soha mengutip omongan pejabat VFF.
BACA JUGA: Rekor Arema FC Sebagai Raja Penalti BRI Liga 1 Dicoreng Persebaya
"VFF menyatakan akan bekerja sama dengan Dewan Pelatih Nasional untuk merencanakan seleksi,” tulis laporan Soha VN.
Sebelumnya, Publik Vietnam mulai membuka wacana dukungan ke Park Hang-seo untuk kembali melatih Timnas Vietnam. Park Hang-seo ini bisa juga disebut sebagai musuh bebuyutan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong.
Dalam kanal media Vietnam, Soha bakan mereka menuliskan soal seandainya Park Hang-seo kembali melatih Vietnam.
"Pelatih Troussier hengkang, mengapa pelatih Park Hang-seo sulit kembali "menyelamatkan" timnas Vietnam?" begitu judul tulisannya.
BACA JUGA: Resmi Promosi ke Kasta Tertinggi, Semen Padang Mulai Incar Sederet Pemain Top
Sebelum Troussier, Park Hang-seo memegang kendali sebagai pelatih Timnas Vietnam. Ternyata, saat melawan Timnas Indonesia, Park Hang-seo lebih sulit diatasi daripada Troussier, yang memiliki rekor buruk melawan tim tersebut.
Bagaimana perbandingan statistik Timnas Vietnam di bawah Philippe Troussier dan Park Hang-seo?
Park Hang-seo mengandalkan counter pressing dengan permainan cepat, yang terbukti efektif dalam tiga kesempatan menang melawan Timnas Indonesia.
Selama menangani Timnas Vietnam, Park Hang-seo mengumpulkan 1.7 poin per pertandingan dalam 53 pertandingan, dengan rekor 26 kemenangan, 12 imbang, dan 15 kekalahan. Vietnam di bawah Park Hang-seo mencetak 87 gol dan kebobolan 49.
Di bawah Philippe Troussier, gaya permainan Vietnam berubah menjadi penguasaan bola dan fokus pada koordinasi lini belakang.
Namun, Troussier gagal meraih kesuksesan yang sama dengan hanya 4 kemenangan dari 14 pertandingan, dengan Vietnam hanya mencetak 11 gol dan kebobolan 25. Troussier juga tidak berhasil melawan Timnas Indonesia dengan tiga kekalahan dalam pertemuan terakhir.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Inter Milan Menggila Libas Pisa 6-2, Nerazzurri Makin Nyaman di Puncak Klasemen Liga Italia
-
Ambisi Besar Korea Selatan Tumbangkan Timnas Futsal Indonesia, Demi Dongkrak Level
-
Roy Keane Ragukan Michael Carrick, Manchester United Butuh Pelatih Lebih Besar
-
Iran Siapkan Markas Perang di Amerika! Kino Sports Complex Jadi Base Camp Piala Dunia 2026
-
Segini Gaji Shayne Pattynama di Buriram United, Persija Membayar Sama?
-
Layvin Kurzawa ke Persib Disorot FIFA, Misi Besar Maung Bandung Kejar Gelar Tertinggi
-
Dear Pemain Lokal, John Herdman Nonton Super League Nih
-
John Herdman Menangi Hati Fans Timnas Indonesia dengan Hapus Jejak 'Malas' Era Patrick Kluivert
-
Jordi Amat Bongkar Rahasia Komunikasi John Herdman yang Bikin Pemain Timnas Indonesia Merasa Nyaman
-
Maaf Tottenham, Liverpool Batal Lepas Andy Robertson