Suara.com - Persib Bandung bisa mengambil hal positif dari masa tunda Kompetisi BRI Liga 1 2023/24 selama April. BRI Liga 1 ditunda demi dukungan kepada Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024. Setiap tim dapat melepas setiap pemainnya tanpa perlu kehilangan kekuatan menyelesaikan sisa pertandingan.
Pelatih Persib Bojan Hodak kini menantikan skuatnya kembali full team. Diketahui jika Persib turun pada April ini, mereka tampil tanpa sejumlah pilar, Marc Klok, Ryan Kurnia, Ciro Alves, Beckham Putra mengalami cedera. Top scorer David da Silva juga kemungkinan absen karena sebuah kendala.
“Nanti mungkin Marc (Klok) akan kembali dan mungkin David juga akan kembali. Jadi ini bisa jadi dua hal positif. Saya katakan, di beberapa laga terakhir kami sedang bermain bagus, penting melanjutkan itu,” kata Hodak seperti dikutip dari Liga Indonesia Baru.
Baca Juga: 4 Pemain Naturalisasi Anyar Timnas Indonesia Langsung Beri Pengaruh, Ini Buktinya!
“Ciro sebenarnya jika kami tetap bermain melawan Persita, dia sudah siap. Mungkin Ryan belum siap, tapi sekarang mereka punya waktu lebih dan nanti sudah bisa kembali, Marc juga sudah dalam kondisi oke, kami memiliki lebih banyak waktu,” papar Hodak melanjutkan.
Persib akan terus melanjutkan program latihan dengan beberapa hari libur selama April. Usai menggelar sesi game internal pada Senin (1/4) malam, tim diliburkan selama tiga hari. Pada akhir pekan nanti Persib akan kembali berkumpul untuk melanjutkan program latihan.
“Saya memberi pemain libur, mereka punya tiga hari libur. Kami akan berlatih lagi dan memberikan mereka libur tiga hari pada hari raya Idul Fitri. Lalu kami menantikan kapan kami memainkan pertandingan lanjutan,” terang Hodak.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
Terkini
-
Kata-kata Thomas Frank usai Pelatih Keturunan Indonesia Gabung ke Tottenham Hotspur
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
Pemain Keturunan Indonesia Jayden Oosterwolde Divonis Penjara 1 Tahun 4 Bulan
-
Prediksi Skor Nottingham Forest vs Arsenal: Ujian Berat The Tricky Trees Hadapi Pemuncak Klasemen
-
Breaking News! Persija Jakarta Rekrut Penyerang Tajam Maroko
-
Satu Grup dengan Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Pelatih Singapura Antusias Sambut Tantangan
-
Fajar Fathurrahman: Insyaallah Persija Juara
-
Prediksi Skor Chelsea vs Brentford: Debut Rosenior di Liga Inggris Diuji
-
Keren! Bintang Timnas Indonesia U-17 Gabung Tim Amerika Serikat
-
Prediksi Skor Liverpool vs Burnley: Wajib Menang di Anfield, The Reds Pantang Imbang Lagi