Suara.com - Timnas Indonesia U-23 berhasil memetik kemenangan usai mengalahkan Australia di matchday kedua Grup A Piala Asia U-23 2024, Kamis (18/4/2024) malam WIB. Bermain di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Doha, Garuda Muda menang tipis 1-0.
Mengantongi tiga poin, Indonesia saat ini beranjak ke posisi dua klasemen sementara Grup A Piala Asia U-23 2024.
Perolehan tiga poin ini membuat kans Timnas Indonesia U-23 untuk lolos ke babak berikutnya semakin terbuka. Hanya tinggal satu pertandingan lagi melawan Yordania di mana tim Merah Putih tidak boleh kehilangan poin.
Jalannya pertandingan
Sepuluh menit pertandingan berjalan Timnas Indonesia U-23 bermain sangat baik. Di luar dugaan, tim Merah Putih menguasai permainan.
Di awal laga Timnas Indonesia U-23 sudah mengancam gawang Australia. Sayang umpan silang Witan Sulaeman gagal dikonversi menjadi gol oleh Jeam Kelly Sroyer.
Memasuki menit ke-12 Timnas Indonesia U-23 kembali mendapat peluang. Sayangnya tendangan melengkung Rafael Struick melebar dari sasaran.
Di menit 23 Timnas Indonesia dijatuhi hukuman penalti setelah Komang Teguh melakukan handball di kotak terlarang.
Beruntung bagi Indonesia, Mohamed Toure yang dipercaya sebagai algojo gagal mengubah papan skor setelah Ernando Ari berhasil membaca arah bola dan menepisnya. Skor masih 0-0!
Jalannya pertandingan masih sangat ketat. Timnas Indonesia U-23 dan Australia sama-sama bermain agresif demi bisa mencetak gol terlebih dahulu.
Intensitas tinggi dipertontonkan kedua kesebelasan. Timnas Indonesia U-23 dan Australia tampil dengan pressing ketat yang membuat jalannya laga makin seru.
Timnas Indonesia U-23 mendapat peluang lagi pada menit 35. Sayang tendangan melengkung Komang masih melebar.
Pada menit ke-44 Timnas Indonesia U-23 akhirnya berhasil memecah kebuntuan. Komang Teguh mencatatkan namanya di papan skor setelah tandukannya merobek gawang Patrick Beach. Skor 1-0 untuk Garuda Muda bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua terlihat penurunan tempo bermain Timnas Indonesia U-23. Hal ini membuat Australia leluasa menekan pertahanan Garuda Muda.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata