Suara.com - Gelandang serang Manchester City, Phil Foden resmi terpilih sebagai Best Player alias Pemain Terbaik Liga Inggris musim 2023/2024 ini.
"Memenangkan penghargaan ini merupakan pencapaian yang sangat saya banggakan,” kata Phil Foden seperti dilansir laman resmi Premier League, Minggu (19/5/2024).
Gelandang serang Timnas Inggris kelahiran Stockport berusia 23 tahun itu, telah mencetak 17 gol untuk Manchester City sepanjang musim ini. Ia berpeluang menambah jumlah golnya saat The Citizens menjamu West Ham United di Etihad pada Minggu (19/5/2024) malam ini pukul 22:00 WIB.
"Secara keseluruhan, saya sangat senang dengan cara saya bermain musim ini, dan sangat senang bisa berkontribusi melalui gol dan assist sepanjang musim," kata Foden.
"Liga Inggris diakui sebagai liga terhebat di dunia, dan merupakan suatu kebanggaan bisa dinominasikan bersama begitu banyak pemain hebat lainnya yang semuanya menikmati musim spesial untuk klub mereka," kata pemain lulusan akademi sepak bola Manchester City itu.
Selain itu, Foden berpeluang mengangkat trofi Liga Inggris untuk keempat kali berturut-turut bagi timnya jika menang melawan West Ham.
Foden pun tidak lupa menghaturkan terima kasih kepada jajaran staf kepelatihan di Manchester City yang telah membantunya menemukan performa terbaik.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh staf City, pelatih, dan terutama rekan satu tim saya karena tanpa mereka hal ini tidak akan mungkin terjadi," kata pemain dengan nama lengkap Philip Walter Foden tersebut.
Baca Juga: Roberto De Zerbi Resmi Tinggalkan Brighton, Menuju Manchester United?
Berita Terkait
-
Tanggapi Kritik Ronaldo, Ruben Amorim Ucap Kalimat Ini untuk MU
-
Ajaib! Elkan Baggott Malah Bersinar saat Timnas Indonesia Lagi Terpuruk
-
Tak Lagi Buru Bintang Mahal, Ini Strategi Baru Transfer Manchester United
-
Komentar Penyerang Keturunan Medan Bikin Timnas Indonesia Tenang, Kenapa?
-
Klasemen Liga Champions: Bayern Muenchen di Puncak, Manchester City Salip PSG
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
Terkini
-
PSSI Wajib Gerak Cepat, Timur Kapadze Siap ke Negara Lain Jika Tawaran Tak Kunjung Datang
-
3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
-
Pelatih Baru Timnas Indonesia Sudah Ditemukan? Timur Kapadze: InsyaAllah
-
3 Pemain Timnas Indonesia Sama-sama Gagal Menang di Liga Europa
-
Pesan Timur Kapadze untuk Fans Timnas Indonesia: Assalamualaikum
-
Selamat Datang Pemain Keturunan Rp 1,3 Miliar, Semoga Timnas Indonesia Kembali Bangkit
-
Tak Punya Peluang, Media Vietnam Prediksi Timnas Indonesia U-17 Kalah dari Brasil
-
China dan Venezuela Siap Jegal PSSI! Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Jadi Rebutan
-
PSSI Wajib Gerak Cepat! Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Digoda Haiti
-
Pemain Keturunan Rp 26,07 Miliar Resmi Jadi Musuh Elkan Baggott, Ditunggu Gabung Timnas Indonesia