Suara.com - Netizen Indonesia dibuat terkagum-kagum dengan upaya pacar Sandy Walsh yang berusaha memberikan kado terindah untuk pemain Timnas Indonesia itu setelah mentas di Piala Asia 2023.
Pacar Sandy Walsh diketahui bernama Aislinn Konig. Perempuan asal Belanda itu membagikan sebuah video saat dirinya tengah melakukan kreasi souvenir untuk diberikan kepada Sandy Walsh seusai tampil bersama Timnas Indonesia.
Pada mulanya, Aislinn Konig menyusun sebuah miniatur rakitan. Miniatur ini berwujud pesepak bola menggunakan jersey Timnas Indonesia dengan nomor punggung enam. Nomor ini digunakan Sandy Walsh pada Piala Asia 2023.
Setelah itu, dia terlihat menyusun beberapa kertas di atas sebuah pigura. Kertas-kertas ini ternyata berwujud poster Piala Asia 2023 yang didesain langsung oleh Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC).
Dalam poster yang diunggah akun Instagram @afcasiancup itu, terdapat beberapa nama pemain yang dianggap tampil menonjol bersama negaranya masing-masing di ajang Piala Asia 2023 itu.
Desain poster ini menampilkan sosok Sandy Walsh di urutan paling depan. Dia berada tepat di tengah dan membelakangi trofi Piala Asia 2023. Desain ini memang cukup berkesan bagi penggawa skuad Garuda itu.
Poster inilah yang kemudian dicetak oleh pacar Sandy Walsh dan disusun dalam sebuah pigura dengan bingkai berwarna putih. Dalam video tersebut, Aislinn Konig memajang pigura tersebut di sebuah tembok.
Setelah itu, video menampilkan detik-detik saat Sandy Walsh memasuki ruangan dan digiring untuk menyaksikan langsung pigura tersebut yang dilengkapi miniatur pemain kelahiran Belgia itu.
Bek berusia 29 tahun ini tampak terkesan dan kagum dengan hadiah yang diberikan oleh pacarnya tersebut. Miniatur pesepak bola yang menyerupai dirinya juga membuatnya terlihat senang.
Baca Juga: Cantiknya Istri Ragnar Oratmangoen, Disebut Mirip Kimberly Ryder
Di media sosial, banyak netizen yang ikut terkesan dan merasa baper dengan effort yang dilakukan oleh pacar Sandy Walsh tersebut.
“Kenapa cewek-cewek VOC positive vibes semua,” tulis akun @sukacreamylatt**
“Woyyy ini lucu bangettttt,” tulis @ihvycr**
“Sumpah di antara pacar pemain yang lain gue suka banget sama Mba Konig ini. Positive vibes bgt. Mana sama-sama atlet,” tulis @missquincy**
“Always supportive dan positive vibes, ramah sekali Mbak ini mana cantik lagi masyaallah,” tulis @noname**
“Lucu banget couple ini, Mbaknya juga cantik banget,” tulis @fia**
Berita Terkait
-
Cantiknya Istri Ragnar Oratmangoen, Disebut Mirip Kimberly Ryder
-
Justin Hubner
-
Sudah Waktunya, 3 Alasan Timnas Indonesia Harus Juara ASEAN Cup 2024
-
Thom Haye Bersinar di Eredivisie, Masuk Nominasi Gelandang Terbaik!
-
Paling Murah Seperempat Juta, Daftar Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Tanzania Minggu 2 Juni 2024
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Eks Dortmund dan Dua Mantan Timnas Kolaborasi Tempa 40 Bintang Muda
-
Jejak Kontroversial Wasit Real Madrid vs Barcelona, Fans Blaugrana Cemas
-
Hasil Dewa United vs Phnom Penh Crown di AFC Challenge League: Banten Warriors Ditahan Imbang
-
3 Striker Timnas Indonesia Minim Menit Bermain di Klubnya
-
Timnas Indonesia U-23 Dapat Keuntungan Tak Terduga di SEA Games 2025, Vietnam Meradang
-
Gianni Infantino Bikin Gebrakan Baru Luncurkan Piala ASEAN FIFA, Bagaimana Nasib Piala AFF?
-
BRI Super League Goes to Campus: Kenalkan Industri Sepak Bola ke Generasi Muda
-
Striker Timnas Indonesia Belum Terima Kenyataan Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Napoli Hantam Inter 3-1: Conte Balas Dendam, Sindir Lautaro dan Marotta
-
Kevin Diks Dapat Pembelaan Fans Borussia Monchengldbach: Seharusnya Ambil Penalti