Suara.com - Kelakuan tak wajar oknum netizen Tanah Air terhadap pemain Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On, sampai-sampai ukuran celana kolor pun dicari.
Entah apa yang sedang terjadi dan merasuki para fan tersebut, sehingga berani mengusik privasi dan kehidupan pribadi Nathan Tjoe-A-On.
Seolah tak cukup batasan yang dikeluarkan Nathan Tjoe-A-On dalam bermain media sosial, hingga sang ayah pun memilih menonaktifkan akun pribadinya.
Pesona Nathan Tjoe-A-On sebagai pemain Timnas Indonesia memang sedang berada di puncaknya pasca gelaran Piala Asia U-23 2024.
Selain memiliki kualitas bermain sepak bola di atas rata-rata, pemain berusia 22 tahun itu juga memiliki paras rupawan.
Tak heran dan lumrah jadinya jika Nathan menjadi sasaran, sebagai pemain Timnas Indonesia yang diidolakan kaum hawa.
Meski begitu, hal tersebut justru memunculkan hal-hal buruk yang mengganggu kehidupan serta privasi pemain kelahiran Rotterdam ini.
Bahkan tindakan di luar nalar pun dilakukan, salah satu yang jadi perbincangan di media sosial adalah kelakuan netizen yang mencari tahu celana kolor Nathan.
Tentu bukan hal yang wajar, namun kenyataan itu terjadi dan dipertontonkan secara blak-blakan di media sosial.
Baca Juga: Usai Bela Timnas Indonesia, Justin Hubner Kegep Netizen Jalan dengan Sabreena Dressler di Mall
"Guys aku tau ukuran baju kolor celana dan sepatunya Nathan, dikasih tahu mamanya," tulis sebuah akun di TikTok.
Lebih dari itu, akun lainnya bahkan sampai menginisiasi untuk membuat grup yang khusus berisi fan 'gila' Nathan Tjoe-A-On.
"Apa mau bikin grup aja nih khusus cegil Nathan," tulis sebuah akun.
Hal-hal seperti itu tidak pantas untuk dilakukan, pesan penting untuk netizen agar tidak terlalu berlebihan dan fanatik terhadap sesuatu.
Ingat, pemujaan yang berlebihan itu tidak sehat, termasuk seperti apa yang dilakukan dua oknum netizen di atas terhadap Nathan.
Terlepas dari itu, dukungan tetap harus diberikan tak cuma untuk Nathan tetapi terhadap Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Berita Terkait
-
Usai Bela Timnas Indonesia, Justin Hubner Kegep Netizen Jalan dengan Sabreena Dressler di Mall
-
Sah! Komisi III DPR RI Setujui Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven
-
Lihat Penggemar Bawa Banner Nathan Tjoe-A-On, Wajah Shin Tae Young Jadi Meme Kocak Netizen
-
Perubahan Bio Instagram Justin Hubner Ramai Disorotan Netizen, Kode Minta Di-Endorse?
-
5 Striker Top Serie A yang Akan Dihadapi Jay Idzes Musim Depan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Manchester United Bakal Punya Stadion Baru Rp40 Triliun dengan Konsep Tenda Sirkus
-
Ajax Dapatkan Berlian Mentah Bernama Maximilian Ibrahimovic Putra Zlatan Ibrahimovic
-
NGolo Kante Dibidik Fenerbahce, Peluang Tampil di Piala Dunia 2026 Terbuka Lebar
-
Kaget Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Jurgen Klopp Tegaskan Ogah Latih Mbappe Cs
-
Jelang Derby London vs Chelsea, Mikel Arteta Dapat Peringatan Serius
-
Media Korea Kagum dengan Rekam Jejak Pelatih Anyar Timnas Indonesia John Herdman
-
Michael Carrick Resmi Mulai Tugas sebagai Manajer Interim MU, Eks Real Madrid Ikut Dibawa
-
Luis Enrique Sebut Kekalahan PSG Tak Adil, Mimpi Treble Beruntun Pupus di Tangan Tetangga
-
Tottenham Terdepan dalam Perburuan Conor Gallagher
-
2 Pemain Urus Naturalisasi, Bakal Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia?