Suara.com - Keputusan Kylian Mbappe untuk meninggalkan Paris Saint-Germain (PSG) dan bergabung dengan Real Madrid menggemparkan dunia sepak bola. Kini, setelah resmi berseragam Los Blancos, Mbappe membongkar alasan di balik keputusannya yang mengejutkan tersebut.
Mbappe, yang telah bersama PSG selama tujuh musim, mengungkapkan bahwa rasa tidak bahagia menjadi faktor utama hengkangnya dia dari klub raksasa Prancis itu. Ia mengaku mengalami tekanan dan ancaman dari petinggi klub terkait perpanjangan kontrak.
"Di PSG saya merasa tidak bahagia, itu berarti saya akan menggigit tangan mereka yang memberi saya makan, dan meludahi wajah semua orang yang membela saya, namun banyak hal dan orang-orang yang membuat saya tidak bahagia,” kata Mbappe dikutip dari AFP pada Selasa (5/6/2024).
Lebih lanjut, Mbappe membeberkan bahwa dirinya diancam tidak akan dimainkan jika tidak memperpanjang kontrak dengan PSG.
"Saya diberitahu hal itu, saya dibuat memahaminya, saya diajak bicara dengan kekerasan,” kata Mbappe.
Ketidakbahagiaan Mbappe di PSG diperparah dengan kegagalan mereka meraih gelar Liga Champions, yang menjadi ambisi terbesar presiden klub, Nasser Al-Khelaifi.
Meskipun demikian, Mbappe tetap menunjukkan rasa terima kasih kepada dua sosok yang dianggapnya menyelamatkan karirnya di PSG, yaitu pelatih Luis Enrique dan penasihat Luis Campos.
“Orang yang menyelamatkan saya adalah Luis Enrique dan Luis Campos,” kata Mbappe.
"Tanpa mereka saya tidak akan menginjakkan kaki di lapangan lagi."
Baca Juga: Bawa Real Madrid Juara Liga Champions, Toni Kroos: Ini adalah Akhir yang Sempurna
Kini, setelah drama kepindahannya berakhir, Mbappe fokus untuk membawa timnas Prancis meraih kejayaan di Euro 2024.
"Saya mempunyai tanggung jawab sebagai kapten. Saya pikir ini semus soal tim nasional," kata Mbappe. “Kami memiliki tugas besar di musim panas ini."
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
Terkini
-
Shin Tae-yong Masih Dirindukan Meski Timnas Indonesia Sudah Punya Calon Pelatih
-
Maarten Paes Akhiri Musim Lebih Cepat, Tak Ada FIFA Matchday Jadi Salah Satu Alasannya
-
Daftar Calon Pelatih Timnas Indonesia Makin Mengerucut, Siapa Saja?
-
Pemain Keturunan Gabung Persija Jakarta, Pelatih Brasil Pantau Perkembangan
-
Psywar Dingin Bintang Brasil, Satu Kalimat yang Jadi Alarm Bahaya untuk Timnas Indonesia U-17
-
4 Fakta Mengerikan di Balik 16 Kemenangan Beruntun Bayern Munich, PSG Jadi Korban
-
Pelatih Selangor FC: Mari Kita Buat Persib Kesulitan
-
Prediksi Legenda Futsal Indonesia di Piala Asia Futsal 2026, Yakin Bisa Lolos Grup
-
Pelatih Persija Akui Timnas Indonesia U-17 Bakal Susah Kalahkan Brasil, Kenapa?
-
Kata-kata Ole Romeny yang Akhirnya Comeback Bermain di Oxford United