Suara.com - Pemain keturunan Banda Neira, Kenzo Riedewald, mengungkapkan hubungannya dengan Jairo Riedewald yang kerap disebut-sebut sebagai adik kandung ataupun keponakan dari eks pemain Crystal Palace itu.
Kenzo Riedewald mengungkapkannya saat berbincang-bincang dengan Yussa Nugraha di kanal YouTube-nya, @YussaNugraha pada Rabu (3/7) kemarin.
Karena memiliki kesamaan di nama belakang, banyak orang di Indonesia menganggap Kenzo merupakan adik kandung ataupun keponakan dari Jairo.
Tapi Kenzo membantah hal tersebut. Pemain berusia 17 tahun itu mengungkapkan bahwa ia dan Jairo hanyalah saudara jauh dan tak punya hubungan spesial seperti adik kandung atau keponakan.
“Ya, aku keluarga dengannya (Jairo). Keluarga jauh, tapi ya dia keluargaku,” kata pemain yang kini tercatat membela AZ Alkmaar tersebut.
Kenzo kemudian menjelaskan bahwa kakeknya yang berasal dari Banda Neira pernah menjelaskannya kepadanya mengenai kesamaan nama belakangnya dengan Jairo.
Tapi Kenzo tak begitu memahaminya. Terlebih sang kakek telah tiada dan merupakan satu-satunya orang yang mengetahui seluk-beluk mengenai nama ‘Riedewald’ itu.
“Dan kakekku pernah menjelaskan kepadaku, tapi sayangnya dia (sudah) meninggal. Jadi dia tidak bisa lagi menjelaskannya. Dia adalah satu-satunya orang yang tahu,” lanjut Kenzo.
Kenzo pun kemudian menuturkan bahwa dirinya tidak pernah berbicara dengan Jairo, kendati keduanya masih memiliki ikatan keluarga.
Sebagai informasi, Jairo Riedewald sendiri banyak diberitakan memiliki darah keturunan Indonesia dan Suriname, sama halnya dengan Kenzo.
Bahkan santer dirumorkan pemain berusia 27 tahun tersebut memilih membela Timnas Indonesia ketimbang Suriname.
Hanya saja hingga kini proses naturalisasi Jairo tak kunjung dilaksanakan. Belum diketahui apakah dirinya memang benar akan dinaturalisasi atau tidak.
Berbeda dengan Jairo, Kenzo Riedewald justru terbuka dan siap untuk membela Timnas Indonesia jika nantinya dihubungi oleh PSSI.
Sayangnya, hingga kini dirinya belum didekati oleh orang-orang PSSI untuk menjalani naturalisasi guna membela Timnas Indonesia.
“Dan terkadang ya, sering aku juga berpikir untuk melakukannya (membela Indonesia). (Tapi) tidak pernah benar-benar ada orang datang padaku secara konkret,” kata Kenzo.
Berita Terkait
-
Bung Ropan: Info dari Erick Thohir, Maarten Paes Tak Bela Timnas Indonesia September Nanti, Kecuali Hal Ini Terjadi
-
Segera Kembali ke Indonesia, Shin Tae-yong Pantau Jens Raven Cs di Piala AFF U-19 2024?
-
Keturunan Banda Neira, Keponakan Jairo Riedewald Ngebet Bela Timnas Indonesia
-
Menang Telak, Erick Thohir Beri Wejangan Khusus untuk Timnas Indonesia U-16
-
Timnas Indonesia Gagal ke Final Piala AFF U-16, Tanda Nasib Buruk Tangan Kanan Shin Tae-yong?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Profil Pemain Kesayangan Shin Tae-yong yang Curi Perhatian John Herdman
-
Profil Pemain Gunungkidul Berbandrol Rp3,48 Miliar yang Menarik Perhatian John Herdman
-
Dua Nama Pemain Muda Jadi Sorotan John Herdman Usai Nonton Laga BRI Super League, Siapa Mereka?
-
Cole Palmer Dibidik Manchester United dan Manchester City, Chelsea Ketar-ketir
-
Alasan Deco Ngebet Rekrut Pemain Keturunan Medan Juwensley Onstein, Disebut-sebut Permata Baru
-
Juventus Terasa Hidup Kembali di Tangan Spalletti, Chiellini Punya Masa Depan Cerah
-
Carrick Bongkar Ucapan Solskjaer Usai Dirinya Terpilih Latih Manchester United
-
Menerka Taktik Michael Carrick untuk Jinakkan Arsenal, Bakal Sama Seperti Tekuk Man City?
-
5 Fakta Kekalahan Menyakitkan Liverpool dari Bournemouth: Rekor Buruk The Reds Sejak 2021
-
Pemilu Barcelona Maret 2026 Memanas, Hansi Flick Pasang Badan untuk Joan Laporta