Suara.com - Mantan pemain andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-19, Jack Brown, ternyata pernah membuat eks pelatih Manchester United, Sir Alex Ferguson, terkejut, saat mengetahui dirinya berasal dari Indonesia.
Momen itu terjadi ketika Jack Brown masih berusia muda. Saat itu, dia menjadi yang terbaik di ajang The World Final Skill Test 2012 Manchester United Soccer School, pada Minggu (21/10/2012).
Ibunda Jack Brown, Indah Brown, merasa bangga anaknya bisa menjadi yang terbaik di akademi milik Manchester United itu. Capaian itu jelas menjadi prestasi yang mentereng bagi pemain berusia muda.
Selain status tersebut, Indah Brown juga merasa jauh lebih bangga tatkala Jack Brown menyebut dirinya berasal dari Indonesia. Hal itu disampaikan Jack Brown di hadapan banyak orang yang hadir di acara tersebut.
“I am Indonesian (saya orang Indonesia),” kata Jack Brown yang disambut dengan tepuk tangan meriah penonton yang hadir menyaksikan agenda tersebut.
Tak hanya membuat takjub penonton yang hadir, Jack Brown juga mendapatkan apresiasi tersendiri dari pelatih Manchester United saat itu, Sir Alex Ferguson, yang ikut hadir dalam acara tersebut.
"Are you Indonesian? Wow, that's interesting (apakah kamu orang Indonesia? Wow, itu sangat menarik),” kata Sir Alex ketika bersalaman dengan Jack Brown.
Sebagai informasi, The World Final Skill Test 2012 Manchester United Soccer School itu diikuti sekitar 30 anak berusia di antara 10 hingga 16 tahun dari 25 negara. Mereka yang berpartisipasi merupakan anggota tim nasional dari kelompok U-14 hingga U-16 dari berbagai negara.
Jack Brown memang pernah menjadi salah satu pemain andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-19. Ketika itu, dia turut dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan jangka panjang di Kroasia.
Baca Juga: 5 Pemain Timnas Indonesia yang Pensiun Dini, Mirip Thiago Alcantara
Penampilan pertama pemain kelahiran Jakarta itu tersaji saat menghadapi Bosnia-Herzegovina U-19 pada pertandingan uji coba yang berlangsung pada 25 September 2020. Kiprahnya tak hanya berhenti di situ saja.
Jack Brown pernah mencetak dua gol untuk Timnas Indonesia U-19 saat menumbangkan Makedonia Utara U-19 dengan skor 4-1 pada agenda TC jangka panjang yang berlangsung di Kroasia tersebut.
Saat itu, TC jangka panjang ini merupakan bagian dari persiapan anak asuh Shin Tae-yong menghadapi Piala Dunia U-20 2021 yang akan berlangsung di Indonesia. Sayangnya, kejuaraan itu diundur karena pandemi Covid-19.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie
Berita Terkait
-
5 Pemain Timnas Indonesia yang Pensiun Dini, Mirip Thiago Alcantara
-
Dilema Taise Marukawa, Dukung Jepang Tapi Mau Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Viral Rumah Reyot Pemain Timnas Indonesia Faldy Alberto di Bojonegoro Terancam Dibongkar
-
3 Alasan Nova Arianto Cocok Gantikan STY di Timnas Senior Selama AFF Cup
-
Adu Prestasi Pelatih Baru Korea Selatan vs Shin Tae-yong, Siapa Lebih Hebat?
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Menerka Taktik Michael Carrick untuk Jinakkan Arsenal, Bakal Sama Seperti Tekuk Man City?
-
5 Fakta Kekalahan Menyakitkan Liverpool dari Bournemouth: Rekor Buruk The Reds Sejak 2021
-
Pemilu Barcelona Maret 2026 Memanas, Hansi Flick Pasang Badan untuk Joan Laporta
-
Bojan Ungkap Alasan Persib Tak Rekrut Banyak Pemain Baru, Layvin Kurzawa Batal Gabung?
-
Jadwal TV dan Cara Nonton Link Streaming Persib Bandung vs PSBS Biak Malam Ini Pukul 19:00 WIB
-
Skandal Presiden FIFA, Diprotes Harga Tiket Piala Dunia 2026 Kemahalan Malah Hina Suporter Inggris
-
Tiket Final Piala Dunia 2026 Tembus Rp3,6Miliar, Infantino: Di Resale Bisa Lebih Mahal
-
Keras! Wakil Presiden DFB Sebut Boikot Piala Dunia 2026 Bisa Terjadi, Trump dan Infantino Bungkam
-
Bojan Hodak Pastikan Pemain Rp5,65 Miliar Absen Lawan PSBS Biak, Apa Penyebabnya?
-
Diego Simeone Ngamuk Saat Disinggung Rumor Julian Alvarez Merapat ke Arsenal