Suara.com - Duel antara Inggris vs Belanda menjadi semakin menarik di luar sisi teknis dengan ditunjuknya Felix Zwayer sebagai wasit di pertandingan semifinal Euro 2024 tersebut.
Inggris bakal menghadapi Belanda di semifinal kedua Euro 2-24 yang berlangsung di Borussia Dortmund Stadium, Kamis (11/7/2024) dini hari WIB. UEFA juga sudah menunjuk Zwayer sebagai pengadil.
Pertarungan ini bakal berat bukan hanya karena Belanda punya kualitas mumpuni sebagai tim, tetapi juga hadirnya Felix Zwayer yang bisa jadi faktor X di dalam pertandingan.
Khusus saat memimpin pertandingan Inggris, Zwayer sudah kali ditugaskan sebelumnya. Pertama di Kualifikasi Euro 2020 yang kedua di Kualifikasi Piala Dunia 2018.
Pada dua pertandingan itu, Inggris memang selalu menang. Tapi pada pertandingan melawan Kosovo di Kualifikasi Euro 2020, Zwayer memberikan dua penalti masing-masing satu untuk Kosovo dan Inggris.
Selain itu, wasit ini ternyata punya sejarah kelam terkait kasus suap pertandingan di Jerman. Ya, wasit kelahiran Berlin itu pernah dihukum oleh UEFA pada 2005.
UEFA menjatuhkan skors selama enam bulan pada 2005 buat Zwayer karena menerima suap sebesar 300 ribu euro dari sesama perangkat pertandingan yaitu Robert Hoyzer.
Padahal saat itu Zwayer memimpin pertandingan antara SV Wuppertal vs tim amair Werder Bremen pada Mei 2004. Saat itu, Zwayer diminta menguntungkan kubu Wuppertaler.
Felix Zwayer juga ternyata pernah punya sejarah buruk dengan pemain Inggris, Jude Bellingham. Momen itu terjadi ketika ia memimpin laga Der Klassiker pada 2021 antara Borussia Dortmund vs Bayern Munchen.
Baca Juga: Mantap! Wasit Level Piala Dunia Bakal Pimpin Pertandingan Liga 1 2024/2025
Zwayer tidak memberikan penalti buat Dortmund setelah pemain Bayern saat itu, Mats Hummels, melakukan handball di kotak terlarang.
Alhasil setelah pertandingan Bellingham mempertanyakan keputusan kontroversial tersebut dan menyinggung kasus pengaturan pertandingan yang pernah menyeret Zwayer.
Komentar pedas itu berujung dengan dijatuhkannya sanksi sebesar 40 ribu euro atau Rp 750 juta buat Bellingham oleh Federasi Sepak Bola Jerman (DFB).
Kontributor: Aditia Rizki
Berita Terkait
-
Mantap! Wasit Level Piala Dunia Bakal Pimpin Pertandingan Liga 1 2024/2025
-
Heboh Puluhan Ribuan Orang Tanda Tangan Petisi Minta Pertandingan EURO 2024 Spanyol vs Jerman Diulang!
-
Spanyol vs Prancis: Game Changer, La Roja Akui Full Waspada pada Kylian Mbappe
-
Euro 2024: Dani Olmo Emban Tugas Penting Saat Spanyol Hadapi Prancis di Semifinal
-
Profil FC Emmen, Klub Anyar Pemain Keturunan Indonesia Tim Geypens
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Bojan Hodak Akui Layvin Kurzawa Harus Penuhi Satu Syarat Sebelum Jadi Andalan Persib Bandung
-
Informasi Lengkap Piala Asia Futsal 2026, Jadwal Hingga Tiket
-
Update Klasemen La Liga: Barcelona Memimpin Tipis Saat Persaingan Empat Besar Semakin Sengit
-
Akui Kurang Pengalaman, Pelatih Timnas Futsal Indonesia Waspadai Kekuatan Raksasa Asia
-
Inter Milan Menggila Libas Pisa 6-2, Nerazzurri Makin Nyaman di Puncak Klasemen Liga Italia
-
Ambisi Besar Korea Selatan Tumbangkan Timnas Futsal Indonesia, Demi Dongkrak Level
-
Roy Keane Ragukan Michael Carrick, Manchester United Butuh Pelatih Lebih Besar
-
Iran Siapkan Markas Perang di Amerika! Kino Sports Complex Jadi Base Camp Piala Dunia 2026
-
Segini Gaji Shayne Pattynama di Buriram United, Persija Membayar Sama?
-
Layvin Kurzawa ke Persib Disorot FIFA, Misi Besar Maung Bandung Kejar Gelar Tertinggi